
SuaraJatim.id - Mantan Pemain Belakang PSS Sleman Arthur Irawan resmi direkrut Persik Kediri untuk persiapan mengarungi kompetisi Liga 1 2021/2022.
Manajer Tim Yahya Hasan Alkatiri mengatakan, Persik memang masih membutuhkan kekuatan di sektor kiri pertahanan. Arthur Irawan dinilai tepat untuk melapis Dany Saputra sebagai fullback.
"Perekrutan Arthur murni karena kebutuhan tim. Sebenarnya kami punya Yudha Febrian sebagai pelapis Dany. Tapi kami juga membutuhkan pemain berpengalaman di Liga 1. Sekarang kami punya banyak opsi di sektor kiri," ujarnya.
Masuknya Arthur juga bisa memberikan alternatif lain di posisi tengah. Apalagi sebenarnya posisi Arthur tidak hanya terpaku di sektor kiri pertahanan. Pemain 28 tahun itu juga bisa dimainkan sebagai gelandang.
Baca Juga: Kalah Dari Arema FC, Persik Kediri Kini Masuk Zona Merah Degradasi
Yahya mengatakan, Arthur saat ini sudah bergabung dengan tim di Jogjakarta. Dia telah mengikuti latihan Persik di bawah asuhan pelatih Javier Roca. "Kami yakin dia (Arthur) bisa cepat beradaptasi dengan tim," ujarnya.
Sementara, masuknya Artur di lini belakang Persik Kediri menjadi buah bibir di kalangan Persik Mania. Hal itu tak lepas dari buruknya penampilan selama bermain di PSS Sleman.
Komentar negatif soal masuknya Artur banyak berseliweran di grup FB Persik Mania. Banyak yang menyayangkan keputusan tersebut.
Beberapa komentar Persik Mania yang menyayangkan masuknya Artur Irawan seperti @Pak Dia yang menyebut "Arthur Irawan merekrut klub baru untuk menambah menit bermain di musim ini. Klub itu adalah Persik Kediri.
"Arthur: buk, tukokno klub anyar"
Baca Juga: Arema FC Amankan Tiga Poin dari Persik Kediri
"Mak Effi: Iyaa" tulisnya di grup FB Persik Mania, Selasa (23/11/2021).
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Bertekad Kudeta Empat Besar, Konsistensi Jadi Tantangan?
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
-
Persik Kediri Kecolongan di Injury Time, Marcelo Rospide Kecewa Berat
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Aplikasi Android untuk Nobar Online, Bisa YouTube hingga Netflix
-
5 Mobil Keluarga Murah, Harga Cuma Rp 100 Jutaan Terbaik April 2025
-
LG Batal Investasi Rp130 T Gara-gara Kebijakan RUU TNI, Adik Kandung Prabowo Bungkam
-
Setelah Pecah Rekor, Harga Emas Antam Tergelincir Hari Ini Kembali ke Rp1,9 Juta/Gram
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
Link DANA Kaget Hari Ini, Belanjakan Kebutuhan Sehari-hari Mumpung Ada Promo Indomaret
-
Jalur Pacet-Cangar Dibuka Terbatas, Gubernur Harap Ekonomi Pulih
-
Memilukan! Ini Kronologi Lengkap Polisi Perkosa Tahanan di Pacitan
-
Rahasia Keutamaan Surat Yasin 41 Kali Menurut Gus Baha, Ada Makna Spiritual
-
Tim Rayo Vallecano Spanyol Jadi Juara Barati Cup International 2025