SuaraJatim.id - Hujan deras disertai angin kencang di Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur menerjang permukiman warga. Akibatnya belasan rumah warga di Kecamatan Taman rusak.
Seperti dijelaskan Ketua BPBD Kabupaten Sidoarjo, Dwijo. Belasan rumah warga yang rusak akibat terjangan angin kencang tersebut masuk dalam kategori rusak ringan.
"Kami sudah mendapatkan laporan dari petugas BPBD di lokasi ada 17 rumah yang rusaak akibat hujan disertai angin kencang," katanya seperti dikutip dari suarajatimpost.com, jejaring media suara.com, Sabtu (27/11/2021).
"Selain itu kami mendapatkan laporan sementara dari tim yang di lapangan ada beberapa pohon yang tumbang. Kejadian angin kencang tersebut sekitar pukul 12.00 - 13.00 WIB," ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Angin Puting Beliung Hampir Terbangkan Pengunjung dan Pemilik Warung Makan
Aris (27) warga Desa Taman RT 5, RW 1 mengaku bahwa sebelum kejadian di lokasi terlihat mendung tebal dan kondisi kampung gelap sekali. Kemudian turus hujan disertai angin kencang.
"Banyak ranting pohon yang patah dan beterbangan, bahkan ada rumah warga yang tertimpa pohon yang tumbang," kata Aris.
Aris menjelaskan, kejadian hujan disertai angin kencang tersebut selama satu jam, mulai jam 12.00 hingga 13.00 WIB. Dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa, saat ini warga bersama tim BPBD Sidoarjo melakukan pemotongan pohon yang tumbang.
"Alhamdulillah mas tidak ada korban jiwa, saat masih proses evaluasi pohon yang roboh di rumah warga," katanya.
Baca Juga: Puluhan Rumah di Jombang Rusak Akibat Diterjang Angin Puting Beliung
Berita Terkait
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Lawan Kecanduan Gadget! Intip Keseruan Kampung Tanpa HP di Sidoarjo
-
Kisah Anang Maruf, Legenda Timnas Indonesia Jadi sopir Ojek Online Setelah Pensiun
-
Angin Puting Beliung Porak-poranda Leuwiliang Bogor, Mobil Ringsek, Rumah Dinas Camat Hancur
-
Bencana Alam Meluluhlantakkan Pamijahan Bogor, Dua Orang Dikabarkan Tewas, Empat Luka
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
Terkini
-
Viral Video Pengeroyokan Diduga Pelakor di Sampang, Ini Kronologinya
-
Pelatih Madura United: Wasit Cek Ulang Penalti Sampai 10 Kali
-
Survei The Republic Institute di Pilwali Kota Madiun: Maidi-Bagus Jauh dari 2 Paslon Lain
-
Cawagub Emil Dardak Pastikan Pembangunan Infrastruktur Merata Hingga Selatan Jatim
-
Pemeliharaan Ekosistem, Pendakian Gunung Arjuno-Welirang Ditutup