SuaraJatim.id - Mahasiswa Malang asal Mojokerto Jawa Timur yang ditemukan meninggal bunuh diri di atas makam ayahnya diceritakan kalau sebelumnya sempat mau bunuh diri di rumah.
Namun, pada percobaan pertama itu berhasil digagalkan oleh keluarganya. Mahasiswi berinisial NWR (23) warga Desa Japan Kecamatan Sooko itu pada akhirnya memilih bunuh diri di atas pusara makam ayahnya, Kamis (02/12/2021).
Korban selain seorang mahasiswa juga dikenal sebagai selebgram dengan pengikut 8.604. Diceritakan Sugito, juru kunci makam, korban ditemukan tergeletak di makam dusun tempat tinggalnya sekitar pukul 15.30 WIB.
Di lokasi ditemukan satu gawai milik korban, dan satu botol minuman di bungkus kresek berwarna putih. Sugito juga menambahkan kalau korban diketahui sudah melakukan percobaan bunuh diri pada Rabu, (01/12/2021).
Baca Juga: Kasus Mahasiswi Malang, Tagar #SAVENOVIAWIDYASARI Masuk Trending Topik Twitter Indonesia
Namun, diketahui pihak keluarga. Hingga berhasil digagalkan sang ibu dan saudaranya.
"Tadinya itu sebelumnya sudah mau bunuh diri (Rabu, 1 Desember 2021) terus ketahuan ibunya sama saudaranya. Terus akhirnya dia mencari kesempatan, mau bunuh diri lagi di sini. Tadi siang ada orang jadinya gak jadi. Lak ko akhirnya kejadian tadi, ibunya gak ada," ujarnya.
Pria berusia 60 tahun menyebut, jika korban belakangan terakhir sering berdiam diri di makam ayahnya Erick yang merupakan mantan Lurah Blooto di Kota Mojokerto. Bahkan, acapkali tidur dimakam sang ayah.
Diduga kuat mahasiswi cantik semester 10 di Universitas Brawijaya Malang ini sedang mengalami masalah dalam percintaan.
"Bapaknya kan meninggal, sudah 100 harinya ini. Terus infonya diputus pacarnya. Dia itu depresi. Sering ke sini tidur di sini kalau sore-sore gitu. Mesti tidur, kalau dijemput ibunya baru pulang," katanya.
Baca Juga: Kejanggalan Kematian Mahasiswi UB di Mojokerto, Publik Tuntut Kasus Diusut
Terpisah, Kapolsek Sooko AKP Shohibul Yakin membenarkan jika menerima laporan adanya warga ditemukan meninggal dunia bunuh diri karena depresi.
Berita Terkait
-
Mensos Gus Ipul Tinjau Lokasi Sekolah Rakyat di Mojokerto, Siap Tampung Siswa SMP
-
Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan, Pemkab Mojokerto Gelar Musrenbang RKPD 2026
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Ulama Irak Hingga Mesir Bahas Peran Pemerintah di Masa Depan Lewat Pendidikan
-
Duar! Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak, Dua Orang Tewas
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan