SuaraJatim.id - Kabar duka kembali datang dari dunia sepak bola tanah air. Kiper Tornado FC Pekanbaru Taufik Ramsyah meninggal dunia setelah menjalani perawatan akibat cedera kepala.
Taufik cedera dalam laga melawan Wahana FC pada babak enam besar Liga 3 Asprov PSSI Riau. Ia cedera akibat benturan dengan pemain depan lawan dan harus dilarikan ke rumah sakit.
Kabar duka tersebut disampaikan lewat akun Instagram resmi Tornado FC Pekanbaru, Rabu, dengan menampilkan foto Taufik saat berdoa, dan disertai ucapan "Selamat Jalan Taufik".
"Innalillahiwainnaillaihirojiun. Kabar duka, telah berpulang Taufik Ramsyah. Lahir: Banjar Padang, 12-05-2001. Wafat: Pekanbaru, 21-12-2021," demikian kabar disampaikan Tornado FC, Rabu (22/12/2021).
Baca Juga: Persela Cuci Gudang Jelang Putaran Kedua BRI Liga 1, Ahmad Bustomi Jadi Korban
Dalam unggahan itu, klub juga menyebut Taufik sebagai penjaga gawang masa depan sepak bola Riau yang sudah sejak kecil mencintai olahraga tersebut.
Bahkan, momentum terakhirnya saat sedang berlaga mengawal gawangnya menunjukkan kecintaan Taufik terhadap profesinya.
Dalam akhir unggahan tersebut, klub memanjatkan doa dan memohon ampunan atas segala kesalahan almarhum dan berharap agar Taufik diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT.
Sebelumnya, Taufik Ramsyah mengalami benturan dengan pemain Wahana FC di Liga 3 2021 Zona Riau di Stadion Universitas Riau, Sabtu (18/12) lalu.
Akibat benturan tersebut, Taufik tak sadarkan diri dan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Setelah beberapa hari mendapatkan perawatan di sebuah RS di Pekanbaru, Taufik dinyatakan meninggal dunia.
Baca Juga: Jafri Sastra Jadi Pelatih Anyar Persela Lamongan, Langsung Pimpin Latihan
PSSI, melalui akun Instagram resminya, juga menyampaikan duka cita mendalam atas wafatnya Taufik.
"Turut berduka cita atas meninggalnya kiper Tornado FC Taufik Ramsyah. Semoga amal ibadah almarhum diterima dan segala kesalahannya diampuni oleh Yang Maha Kuasa," tulis PSSI.
Berita Terkait
-
Jor-joran Persela di Bursa Transfer: Habiskan Rp29 M dan Masih Belum Puas
-
Cetak Gol, Mantan Striker Persela Lamongan Bantu BG Pathum Bantai Dortmund
-
Mimpi Buruk Sepak Bola Jawa: Tak Ada Wakil yang Promosi Liga 1 Musim Depan
-
Profil Perusahaan Pemenang Lelang Proyek Stadion Surajaya Lamongan
-
Menang Atas Gresik United, Persela Lamongan Kian Nyaman di Puncak Klasemen
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik