SuaraJatim.id - Begini jadinya kalau kurang hati-hati saat berbelok di jalan raya. Petaka ini menimpa Sunarsiam (54), emak-emak asal asal Desa Serangan Kecamatan Sukoreho Kabupaten Ponorogo Jawa Timur ( Jatim ).
Sunarsiam tewas kecelakaan. Ia ditabrak sepeda motor dari belakang saat hendak belok. Lokasi persisnya di depan Balai Desa Serangan Kecamatan Sukorejo. Sementara si penabrak mengalami luka-luka serius, Selasa (11/01/2022).
Adapun untuk kronologisnya, kecelakaan itu bermula saat sepeda motor dengan nopol AE-5773-VI yang dikendarai Sunarsiam melaju dari arah utara ke selatan. Di belakangnya juga melaju sepeda motor nopol AE-3137-WI yang dikendarai oleh Coirul Muna (20).
Seperti dijelaskan Kapolsek Sukorejo Iptu Sukron Mukarom, tiba-tiba saja saat di lokasi kejadian Sunarsiam berbelok menuju balai desa. Padahal saat itu, Coirul Muna akan berusaha menyalip.
Baca Juga: Berani Bikin Emak-emak Tersungkur di Jalanan Medan, Kaki Jambret Ini Ditembak Polisi
Akhirnya, sepeda motor Coirul Muna menabrak sepeda motor milik Sunarsiam. "Jadi Sunarsiam itu beloknya mendadak, karena dari belakang juga ada sepeda motor, tabrakan pun tak terelakkan," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Usai tabrakan terjadi, Sunarsiam tak sadarkan diri hingga meninggal di tempat kejadian perkara (TKP). Sementara untuk Coirul Muna mengalami pendarahan di kepala dan tangannya patah.
Oleh petugas, korban Coirul Muna langsung dilarikan ke rumah sakit umum Muhammadiyah. Sementara korban yang meninggal dilakukan visum di RSUD dr. Harjono Ponorogo.
"Korban luka kami larikan ke RSUM, sementara untuk korban meninggal dibawa ke RSUD dr. Harjono Ponorogo untuk dilakukan visum," katanya.
Dari hasil keterangan dari saksi, korban Sunarsiam hendak berangkat untuk vaksinasi. Korban akan melakukan vaksinasi dosis ke dua di balai Desa Serangan.
Baca Juga: Jambret Emak-emak hingga Tersungkur di Medan, Pelaku Ditangkap
Namun, naas saat hendak belok ke area balai desa, yang bersangkutan malah terlibat kecelakaan hingga menyebabkan kematian.
Berita Terkait
-
Giliran Emak-emak Turun ke Jalan Tolak UU TNI
-
Turun ke Jalan Bareng Mahasiswa, Demo Emak-emak Tolak UU TNI: Kami Tak Ingin Orba Kembali!
-
Ngobrol Sama Gibran, Jawaban Emak-emak Korban Banjir Jadi Sorotan: Wapres Nggak Ada Harga Dirinya
-
Viral Pelaku Tawuran di Tanjung Priok Mundur usai Digertak Emak-emak: Gue Gak Takut Sama Lo!
-
Demi Digaji Meta, Emak-emak di Facebook Nekat Buat Konten Buang Beras dan Minyak
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan