SuaraJatim.id - Namanya Untung. Tapi nasibnya kali ini sungguh tak beruntung. Warga warga RT 01 RW 01 Desa Turi Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan itu diserbu tawon vespa.
Tubuhnya sampai bengkak-bengkak dan demam hingga harus dilarikan ke RS Muhammadiyah Lamongan (RSML). Pria 69 tahun itu sekarang dirawat di rumah sakit setelah jadi sasaran amuk tawon jenis Vespa Affinis atau tawon ndhas itu.
Peristiwa tersebut terjadi Selasa, (25/01/2022) sekitar pukul 09.25 WIB. Hal ini disampaikan Kabid Damkar Lamongan, Amrih kepada wartawan, Rabu (26/1/2022).
"Korban dilarikan di RSML," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
Untuk kronologisnya, Amrih melanjutkan, bermula saat korban sedang berjalan kaki melintas di pinggir Jalan Raya Turi, pada pagi itu.
Tanpa diduga, anak-anak di lingkungan setempat melempari sarang tawon Vespa berukuran besar di pohon bambu dengan batu sampai terkoyak. Tak ayal si tuan rumah (tawon) marah besar.
Tawon lantas berhamburan memburu siapa saja. Untung yang kebetulan melintas tidak siap dan tak mengenakan pengaman segera diserbu tawon yang marah itu. Ia disengat tawon di tubuhnya.
Setelah insiden itu, korban lalu mengalami luka bengkak pada tubuhnya dan merasakan demam. Kemudian pihak keluarga segera membawanya ke RS dan dirawat inap.
"Dari informasi terakhir yang didapataan, saat ini kondisi korban semakin membaik," imbuh Amrih menambahkan.
Baca Juga: Link Live Streaming Persiraja Banda Aceh vs Persela Lamongan di BRI Liga 1
Setelah insiden itu, Kasi Trantib Kecamatan Turi, Kasmin, akhirnya melaporkan peristiwa itu ke Petugas Damkar Lamongan.
"Kami mendapat laporan dari Bapak Kasmin, Kasi Trantib Kecamatan Turi sekira pukul 10.10 WIB, dan meminta petugas untuk mengevakuasi sarang tawon jenis Vespa afininis tersebut," katanya.
Petugas Damkar lalu ke lokasi dan melakukan evakuasi 2 (dua) sarang tawon jenis Vespa Affinis yang masing-masing berada di atap rumah milik Senin, warga desa setempat dan di pohon bambu di pinggir Jalan Raya Turi.
Ditambahkan Amrih, pihaknya menerjunkan 4 petugas dari PMK Korwil Lamongan dan 1 unit armada. Agar lancar, evakuasi sarang tawon dilakukan malam hari.
"Alhamdulillah evakuasi yang berlansung mulai dari pukul 19.10 WIB sampai 21.10 WIB, berjalan lancar dan aman," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Link Live Streaming Persiraja Banda Aceh vs Persela Lamongan di BRI Liga 1
-
Sebut Laga Kontra Persiraja Partai Penting, Pelatih Persela Bidik Poin Maksimal
-
Hadapi Persela, Persiapan Persiraja Sudah Matang dan Bisa Tampil Full Team
-
Prediksi Persiraja Banda Aceh vs Persela Lamongan di BRI Liga 1 Sore Ini
-
Ogah seperti Arema FC, Persela Ingatkan Pemain Jaga Prokes
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
3 Fakta Suami Aniaya Istri di Tuban, Dipicu Dugaan Selingkuh
-
Wakil Kepala BGN Izinkan Warga Unggah Menu MBG ke Medsos, Ini Alasannya
-
BRI Peduli Hadirkan Program "Ini Sekolahku" untuk Pemulihan Pascabencana di Aceh Tamiang
-
5 Fakta Sadis Menantu Perempuan Bunuh Mertua di Blitar, Dicekik dan Ditusuk Gunting Berkali-kali
-
SPPG Dilarang Tolak Produk UMKM, Dapur MBG Bandel Terancam Suspend