SuaraJatim.id - Sukari (43) dan Srimanito (61), dua pencari rumput ini kaget menemukan sesosok mayet kakek di dalam parit. Lokasi persisnya di lahan Kilang Tuban di Desa Sumurgeneng Kecamatan Jenu Kabupaten Tuban.
Tidak ada identitas pada tubuh mayat tersebut. Sehingga sampai sekarang belum diketaui pasti siapa dan dari daerah mana kakek tersebut berasal. Kedua pencari rumput tersebut kemudian melaporkan ke petugas keamanan Kilang Tuban.
Posisi mayat tergeletak di dalam parit dekat pagar besi. Mendapat laporan ada mayat, security bernama Cahyono (34) langsung bergegas melaporkannya ke Polsek Jenu untuk ditangani lebih lanjut.
"Tadi saya sedang memilah milah rumput di area lahan Pertamina, lalu saya melihat sosok mayat yang berada di dalam parit tersebut," kata salah satu saksi mata yang menolak disebut namanya, Jumat (18/03/2022).
Sementara itu Kapolsek Jenu AKP Gunawan, membenarkan adanya laporan penemuan mayat di Jati Peteng masuk wilayah Desa Sumurgeneng.
"Setelah mendapatkan laporan kita langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kejadian pertama kali diketahui warga yang akan mencari rumput," ujarnya menambahkan.
Mantan Kapolsek Bangilan itu menambahkan, sementara ini tidak ada tanda-tanda penganiayaan di dalam tubuh korban. Diduga korban terjatuh di parit saat akan membuang air besar.
"Sementara ini mayat belum diketahui identitasnya, korban kita bawa ke RSUD Tuban" katanya, seperti dikutip dari bloktuban.com jejaring media suara.com.
Korban diperkirakan sudah meninggal dua hari yang lalu di usia sekitar 70 tahun. Identitas lainnya masih menunggu proses identifikasi dari RSUD dr. Koesma Tuban.
Baca Juga: Niat Hati Jaring Ikan di Sungai Malah Dapat Ular Piton 3 Meter
"Ciri-ciri yang di pakai korban mengenakan baju kotak-kotak, celana di lepas, ada dompet warna merah berisi uang 100, rambut putih berjenggot, warna kulit hitam," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Geger Bule Tewas Mengambang di Kali Angke Jakbar, Polisi Temukan Identitas Ganda
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Pakai Celana Gambar Doraemon, Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Menggambang di Penjaringan
-
Usai Jurnalis Tewas di Hotel, Kini Mayat Wanita Bercelana Doraemon Ngambang di Kali Cengkareng
-
9 Rekomendasi Kuliner Tuban Ini Bikin Nagih, Wajib Dicoba Saat Mudik Lebaran 2025
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan