Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 03 Mei 2022 | 17:08 WIB
Telaga Sarangan Magetan. [Beritajatim.com]

SuaraJatim.id - Jumlah kunjungan ke Telaga Sarangan, Magetan, Jawa Timur diprediksi mencapai 10.000 wisatawan per hari. Ini imbas libur lebaran dan pelonggaran aturan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Magetan Joko Trihono mengatakan, pada 3 Mei 2022, kunjungan wisata sudah mencapai 5.000 lebih wisatawan.

“Saya prediksi sampai sore nanti bisa mencapai 10.000 pengunjung. Saat ini pengunjung masih keluar masuk. Arus menuju ke sini juga masih lancar. Pengunjung yang masih di dalam telaga saat ini sekitar 3.000-an,” kata Joko mengutip dari beritajatim.com, Selasa (3/5/2022).

Dijelaskannya, kapasitas Telaga Sarangan bisa menampung hingga 20.000 pengunjung. Namun, pihaknya membatasi 15.000 pengunjung demi kenyamanan.

Baca Juga: Libur Lebaran, Pantai Ancol Dipadati Wisatawan

Ia menambahkan, ada tiga destinasi lain wisata favorit di Magetan, yakni Taman Wisata Genilangit, Mojosemi Forest Park, dan Kebun Refugia.

Jika empat lokasi itu sudah hampir penuh, maka akan segera disiarkan ke radio agar calon pengunjung tahu dan segera memilih lokasi wisata yang lain.

“Tidak menutup kemungkinan kalau ada sistem buka tutup. Tergantung dari kondisi kunjungan wisata. Kami sudah membangun koordinasi dengan pengelola wisata di daerah penyangga, agar bisa dikunjungi oleh para wisatawan. Jadi kunjungan tak hanya terpusat di empat lokasi,” katanya.

Joko menargetkan sepanjang tanggal 3 Mei 2022 hingga 7 Mei 2022 kunjungan wisata bisa merata. Segala persiapan sudah dilakukan. Selain meratakan jumlah kunjungan wisata, dia mengharap dengan adanya kunjungan ke wisata penyangga arus lalu lintas tidak terhambat.

Pihaknya tetap mengimbau wisatawan tetap mematuhi protokol kesehatan. (prokes). Memakai masker saat berkunjung ke lokasi wisata dan tidak berkerumun.

Baca Juga: Bisa Terhindar dari Kemacetan, Ini Lima Jalur Alternatif ke Puncak Bogor

Ia juga mengajak warga yang belum menerima vaksin Covid-19 agar segera vaksinasi.

Load More