SuaraJatim.id - Pria berinisial MNF, warga Desa Bangkes, Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan, Madura tewas akibat luka sabetan pedang. Pelakunya adik kandung sendiri, MH.
Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto, mengatakan, kronologi kasus penganiayaan hingga mengakibatkan kematian ini berawal dari perselisihan keduanya, pada Kamis (4/5/2022) sekitar pukul 23.00 WIB.
Kemudian, saling lempar batu. Lemparan batu korban mengenai tubuh MH sehingga memicu kemarahan.
“Kejadian ini berawal dari cekcok mulut hingga saling lempar baru yang diawali oleh korban dan mengenai tubuh tersangka. Peristiwa cekcok terjadi di sisi barat rumah korban,” kata Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto mengutip Beritajatim.com, Kamis (19/5/2022).
Baca Juga: Di Tengah Wabah PMK, Bupati Pamekasan Tegaskan Warganya Makan Daging Sapi Tetap Aman dari Penyakit
Hasil pemeriksaan menyatakan tersangka mengaku melancarkan aksinya menggunakan pedang berukuran cukup panjang. Sabetan benda tajam itu mengenai tubuh korban bagian belakang.
“Pedang yang digunakan tersangka diambil dari dalam rumah karena mengetahui korban hendak mengeluarkan sajam,” ungkapnya.
“Akibat peristiwa tersebut, tersangka terancam Pasal 351 Ayat 3 KUHP (Kitab Undang-Undang Hukum Pidana) dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara,” tegasnya.
Usai menyerang dan menyebabkan korban meninggal dunia, tersangka mercoba melarikan diri. Upaya tersebut berakhir setelah kepolisian mengamankan pelaku.
Rogib menerangkan awalnya tersangka tidak berniat menghabisi korban dan hanya ingin mempertahankan diri. Tetapi yang terjadi sebaliknya.
Baca Juga: Cekcok Berujung Penembakan di Sidoarjo, Aksi Pria Mengaku Polisi Terekam CCTV
“Mengakibatkan korban meninggal dunia, sehingga tersangka kita tangkap dan harus mempertanggungjawabkan pembuatannya,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
Update Bentrok TNI dan Warga Sibiru-biru: 45 Prajurit Diperiksa dan Berpotensi Jadi Tersangka
-
IDI Kecam Keras Penganiayaan Dokter di Papua, Tuntut Jaminan Keamanan Nakes
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh