
SuaraJatim.id - Kondisi arus penumpang di Pelabuhan Pengumpan Regional (PPR) di Paciran Lamongan landai jelang Idul Adha 2022 ini.
Selain itu, untuk mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), pihak pelabuhan juga menjelaskan kalau sejumlah kapal menolak mengangkut hewan ternak, terutama untuk kurban.
Hal ini disampaikan Kepala Seksi Operasional UPT PPR Paciran Lamongan, Mochamad Askur. Untuk perbandingan penumpang misalnya, selama Idul Fitri dan Idul Adha jauh sekali.
“Berdasarkan rekapitulasi data penumpang hingga tanggal 7 Juli 2022 di PPR Paciran ini masih terbilang landai," ujar Askur dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Jumat (08/07/2022).
Baca Juga: Bacaan Latin Niat Salat Idul Adha beserta Arti dan Tata Caranya
"Dari 3 Kapal Motor Penumpang (KMP) yang ada, jelang Idul Adha memang tak seramai jelang Idulfitri lalu,” katanya menambahkan.
Lebih lanjut Askur menyebut, dari KMP Drajat Paciran selama bulan Juli 2022, hanya ada 366 penumpang yang melakukan perjalanan Paciran-Bahaur atau sebaliknya, dengan jumlah 59 kendaran.
Selain itu, untuk antisipasi penyebaran wabah PMK (Penyakit Mulut dan Kuku), di PPR Paciran untuk bulan ini juga telah memberhentikan sementara pengangkutan hewan ternak.
"Sedangkan untuk bulan sebelumnya (Juni), ada 1.172 penumpang dengan 225 kendaraan yang melakukan perjalanan pulang pergi Bahaur-Paciran. Beda jauh saat mudik Idul Fitri, apalagi saat itu juga belum PMK, ternak yang diangkut bisa 6 ribuan lebih," katanya.
Kemudian untuk KMP Gili Iyang, Askur berkata, para penumpang saat mudik Idul Fitri pada April lalu cukup banyak, yakni 1677 penumpang dan 778 kendaraan. Ditambah muatan barang yang mencapai 2743 ton.
Baca Juga: Bacaan Takbiran Idul Adha Versi Pendek dan Panjang Beserta Artinya
"Namun untuk angkutan pada pekan pertama bulan Juli menjelang Idul Adha di KMP Gili yang jurusan Paciran-Bawean (PP) ini hanya berjumlah 133 penumpang dan 53 kendaraan saja," tuturnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Membanggakan, Batik Tulis dengan Warisan Budaya Ini Sukses di Pasar Global Berkat Pemberdayaan BRI
-
Lebaran di Lamongan? 5 Kuliner Khas Ini Wajib Dicoba, Bukan Cuma Soto
-
Viral Polisi Suruh Pendemo Tolak UU TNI Cap Jari dan Foto, Publik Murka: Mereka Penjahat?
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata di Lamongan untuk Libur Lebaran 2025, Lengkap dengan Tiket Masuknya
-
Rekam Jejak Zulkifli Syukur, Calon Asisten Patrick Kluivert
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
Terkini
-
Kabar Baik! Besok Trans Jatim Gratis, Ini Rutenya
-
Surabaya Ikut Panen Raya, Lahan Tidur Berhasil Disulap Jadi Sawah
-
Viral Video Panas Remaja Ngawi, Pelaku Diamankan Polisi
-
Link DANA Kaget Hari Ini, Belanjakan Kebutuhan Sehari-hari Mumpung Ada Promo Indomaret
-
Jalur Pacet-Cangar Dibuka Terbatas, Gubernur Harap Ekonomi Pulih