SuaraJatim.id - Pendiri Padepokan Nur Dzat Sejati, Gus Samsudin menjadi bintang tamu di beberapa acara televisi, Rabu (10/8/2022).
Pertama yakni pada acara 'Ketawa Itu Berkah' yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Ruben Onsu. Kedua yakni acara Brownis.
Pada acara Brownis Trans TV, Gus Samsudin hadir bersama istrinya, Yuni LIDA.
Di acara tersebut, Gus Samsudin bercerita soal perseteruannya dengan Pesulap Merah alias Marcel Radhival hingga kisah cintanya dengan istri keduanya, Yuni LIDA, penyanyi dangdut jebolan Liga Dangdut Indosiar 2019.
Baca Juga: Peringatan Demian Aditya untuk Pesulap Merah
Kehadiran Gus Samsudin di acara TV tersebut pun membuat warganet geram.
Bahkan muncul seruan boikot stasiun TV bersangkutan dengan tagar #BoikotTransTV.
Salah satunya terlihat dalam unggahan akun TikTok @yosep_franky.
Akun tersebut membagikan beberapa potongan video saat Gus Samsudin menjadi bintang tamu acara tersebut.
Salah satunya ketika ia menjadi bintang tamu di acara 'Ketawa Itu Berkah'.
Baca Juga: Gus Samsudin ke Jakarta untuk Pembuktian, Pesulap Merah: Gak Berani Kontak Koar-koar Pembuktian
Gus Samsudin sempat menyinggung Pesulap Merah. Ia justru memuji apa yang dilakukan Pesulap Merah itu baik.
"sebenarnya saya sama beliau itu sama sekali nggak ada masalah, saya pun sebenarnya sama sekali nggak kenal sama beliau. Tapi dengan apa yang beliau lakukan itu sangat baik karena membongkar praktek-praktek perdukunan yang merugikan masyarakat," ujarnya.
Namun yang menjadi masalah, kata dia, adalah ketika Pesulap Merah menyebut nama dirinya.
"Tapi saat beliau memberikan edukasi, beliau menyebutkan nama seseorang. Kalau menyebut nama orang itu sudah menjatuhkan. Dan beliau menyebut nama saya. Jadi akhirnya memancing reaksi," lanjutnya.
Warganet pun merasa kesal karena stasiun TV mengundang Gus Samsudin. Warganet menilai, stasiun TV tersebut mendukung perdukunan.
"kami warga Blitar kecewa," ujar fatchu***
"sama aja mendukung perdukunan," kata jhon***
"lah kirain ke jakarta mau ketemu pesulap merah taunya ke acara tv," komen als***
"apasih acara trans tv yang manfaat bisa jadi contoh? Serius nanya nih," ujar izhar***
"udin masuk tv jadi artis top," kata husnu***
"si udin sudah masuk tv," imbuh taufi***
"yang lagi ramai ya itu target utama pembawa cuan," kata fu***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Beda Sikap Ustaz Khalid Basalamah dan Raffi Ahmad Usai Dapat Gelar Doktor, Yang Satu Dipuji Selangit
-
Pesulap Merah Bongkar Profil Asli Pendiri Kampus UIPM, Tertera Sebagai Letnan Gadungan
-
Pesulap Merah Curiga Rantastia Pendiri UIPM Terlibat Penipuan Bermodus Harta Karun Bung Karno
-
Profil Gus Samsudin: Perjalanan Spiritual Dan Kontroversinya
-
Penampilan Ammar Zoni Berubah Drastis Selama di Penjara 3 Bulan, Gayanya Disebut Mirip Gus Samsudin
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
PDIP Jatim Klaim Kemenangan di 21 Pilkada, Ini Daftarnya
-
Hujan Ekstrem di Surabaya: Mobil Terseret Hingga Masuk Sungai
-
4 Surat Pendek yang Bisa Diamalkan Usai Sholat Fardu
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?