SuaraJatim.id - Pemerintah Kota Surabaya menggelar berbagai lomba untuk menyemarakkan HUT ke-77 Republik Indonesia (RI). Rupa-rupa lomba ini digelar di Taman Hiburan Pantai (THP) Kenjeran.
Jenis perlombaan tradisional kali ini dipilih untuk menyemarakkan pesta Agustusan itu. Salah satu lomba adalah tarik tambang. Siang tadi, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengikuti lomba tarik tambang ini.
"Alhamdulilah lomba hari ini sangat luar biasa," kata Wali Kota Eri Cahyadi di kawasan Pantai Kenjeran, Sabtu (13/08/2022).
Ada berbagai lomba menarik yang digelar Pemerintah Kota di THP Kenjeran sisi Utara dan Timur, mulai dari Panjat Pinang, Gobak Sodor Putri, Gebuk Bantal, Tarik Tambang, Estafet Tradisional, hingga lomba Perahu Layar Tradisional yang memperebutkan Piala Wali Kota Surabaya.
Baca Juga: Mal Ini Hadirkan Pasar Nusantara, Memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-77
Selain Wali Kota Eri, tampak hadir pada acara tersebut yakni Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Surabaya Rini Indriyani dan pejabat dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta pejabat di lingkup Pemkot Surabaya.
"Jadi ada beberapa lomba, seperti tarik tambang, perahu layar, panjat pinang, gobak sodor di Pantai Kenjeran ini. Kalau dilihat kondisinya seperti ini bisa wisata di Surabaya, salah satunya ke kawasan Kenjeran," kata Eri.
Tak hanya sekadar hadir di lokasi, Wali Kota Eri juga menjadi salah satu peserta beregu lomba tarik tambang. Eri bersama jajarannya mewakili pemerintah kota bertanding melawan tim dari Pengadilan Negeri (PN) Surabaya.
"Jadi lomba ini adalah semangat untuk terus berkorban dengan berkobar-kobar untuk kemerdekaan Indonesia," ujar dia.
Pada kesempatan itu, Wali Kota Eri juga sempat memberangkatkan peserta lomba perahu layar. Ada total 37 peserta lomba perahu layar yang berasal dari nelayan sekitar bertanding adu kecepatan memperebutkan Piala Wali Kota Surabaya.
Baca Juga: Jokowi Sebut Gelar Juara Piala AFF U-16 Kado HUT Kemerdekaan RI
"Ini luar biasa, tadi saya sempat ikut ke arah perahu layar dan deg-degan karena ombaknya agak besar," kata dia.
Meski demikian, Eri menyatakan, Lomba Perahu Layar akan menjadi event tahunan. Apalagi, selama pelaksanaan, dia melihat langsung bagaimana tingginya semangat gotong-royong kebersamaan para peserta.
"Tahun depan Insya Allah akan kami lakukan lebih besar lagi dari tahun 2022 ini. Tadi saya lihat semangat teman-teman meriah dan luar biasa," ujar dia.
Wali Kota Eri Cahyadi berharap, semangat Kemerdekaan tersebut dapat diterapkan jajarannya dalam kegiatan sehari-hari di lingkup Pemkot Surabaya. Dengan begitu, Eri meyakini, setiap permasalahan yang ada diharapkan dapat segera diatasi bersama.
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Dua Istri Hakim PN Surabaya Diperiksa Terkait Perkara Ronald Tannur
-
Skandal Suap Vonis Bebas Ronald Tannur, Kejagung Periksa Istri Hakim PN Surabaya Dalami Peran Ibu Terdakwa
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik