SuaraJatim.id - Marlinawati mendapat kesempatan berangkat haji tahun ini. Dia merupakan salah satu pemenang dari Reward Point Program periode 1 Agustus 2022 – 31 Desember 2022 yang diadakan oleh Danamon Syariah.
Ibu Marlinawati berangkat ke Tanah Suci melalui program ibadah Haji Furoda pada 20 Juni 2023.
Indonesia merupakan negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia. Jumlah jemaah haji Indonesia merupakan yang terbanyak.
Sempat terhenti akibat pandemi Covid-19 di tahun 2020 dan 2021, pada 2022 kembali dibuka dengan jumlah yang masih dibatasi. Tahun 2023 Indonesia patut bersyukur karena telah mendapatkan kuota jemaah haji tambahan dari pemerintah Arab Saudi.
Baca Juga: Pulang Ibadah Haji, AHY Bakal Jemput Anies di Bandara Soetta Malam Ini
Melansir data yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama, jumlah kuota Jemaah haji Indonesia pada 2023 mencapai total 229.000 orang.
Direktur Syariah & Sustainability Finance Danamon, Herry Hykmanto mengatakan, program Haji Furoda ini sebenarnya telah ada dalam Undang-Undang No. 8 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh.
Program tersebut berbeda dengan haji pada umumnya, karena mendapatkan kuota khusus dalam bentuk undangan resmi dari pemerintah Arab Saudi untuk pihak swasta selaku penyelenggara perjalanan ibadah haji dan umrah dalam jumlah terbatas.
Perbedaan lain dari program Haji Furoda, tidak perlu menunggu bertahun-tahun untuk dapat menunaikan ibadah Haji di tanah suci.
“Kami merasa sangat bersyukur mendapatkan kepercayaan untuk dapat memberangkatkan salah satu nasabah setia kami menjalani ibadah Haji melalui program Furoda. Kami berharap pelaksanaan ibadah Haji di tahun 2023, khususnya bagi para Jemaah Indonesia, dapat berjalan dengan lancar dan penuh berkah,” ujar Herry dalam keterangan resminya.
Baca Juga: Jamaah Haji Asal Salatiga Meninggal Dunia di Pesawat Saat Pulang dari Arab Saudi ke Tanah Air
Pihaknya menunjuk PT Lintas Iskandaria sebagai salah satu penyelenggara perjalanan ibadah haji dan umrah, termasuk untuk program tersebut.
Berita Terkait
-
Jemaah Haji Sudah Masuk Asrama Mulai 1 Mei 2025, 100 Ribu Visa Haji Reguler Telah Diterbitkan
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
140 Ribu Calon Jemaah Haji Ikuti Bimbingan Manasik, Menag Pastikan Tahun Ini Jadi Haji Akbar
-
Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
-
Deretan Fakta Menarik Final Piala Asia U-17 2025: Mental Juara Uzbekistan
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan