
SuaraJatim.id - Wacana duet Ganjar-Anies ramai dibicakan dalam beberapa waktu terakhir. Isu tersebut menyita perhatian, mengingat kedua tokoh berada di koalisi yang berbeda.
Ganjar Pranowo diusung koalisi PDIP dan PPP di Pilpres 2024. Sementara itu, Anies Baswedan didukung Koalisi Perubahan yang terdiri dari NasDem, Demokrat, dan PKS di Pilpres 2024.
Terkait isu duet Ganjar-Anies, DPW Nasdem Jatim. Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW Nasdem Jatim Vinsensius Awey tidak menampik semua bisa saja terjadi.
Namun, sejauh ini Koalisi Perubahan masih solid untuk mengusung Anies Baswedan sebagai capres.
Baca Juga: Analis Ungkap 3 Faktor Penyebab Elektabilitas Ganjar Meroket Tinggalkan Prabowo dan Anies
“Sampai sejauh ini Nasdem bersama Demokrat, dan PKS masih solid mengusung Anies Baswedan sebagai capres 2024. Terkait adanya wacana yang dilontarkan oleh Said PDIP itu boleh-boleh saja,” katanya, Kamis (24/8/2023).
Menurut Awey, usulan duet Ganjar-Anies sah-sah saja. Semua elit politik maupun masyarakat bisa memberikan harapan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.
“Jangankan wacana Ganjar-Anies. Adanya duet Anies-Ganjar atau bahkan duet Anies-Prabowo atau Prabowo-Anies, dan duet lainnya itu bisa saja. Tidak ada yang salah. Semua serba mungkin,” katanya.
Meski demikian, Awey menegaskan koalisi perubahan masih komitmen dan solid ngusung Anies jadi capres.
"Walau hasil survei berbagai lembaga menempatkan capres kami di urutan ke-3. Namun, hal itu lantas tidak membuat kami mengotak-atik bakal capres yang kami usung. Kami masih komitmen dengan keputusan kami,” tegasnya.
Baca Juga: Surya Paloh Ragukan Hasil Sejumlah Lembaga Survei: Apa Benar Anies Di Urutan Ketiga?
Justru, hasil survei dari berbagai lembaga akan menjadi bahan bagi koalisi untuk bekerja lebih keras lagi memperkenalkan sosok Anies. Baginya, semua nama yang ada saat ini adalah sahabat dalam berdemokrasi
“Bahwa kita kenalkan Anies adalah sosok yang visioner. Melalui berbagai gagasan beliau yang ada untuk membawa Indonesia jauh lebih maju. Kami masih meyakini bahwa Anies Baswedan akan terlahir sebagai the next Presiden RI 2024,” jelasnya.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak