SuaraJatim.id - Khofifah Indar Parawansa dan Mahfud MD santer diperebutkan untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) oleh dua capres, Prabowo Subianto serta Ganjar Pranowo.
Pengamat politik dari Universitas Trunojoyo Madura Surokhim Abdussalam melihat fenomena tersebut sebagai hal yang wajar.
"Bu Khofifah dan Pak Mahfud itu ada hubungannya dengan pemilih Nahdliyin, memang seksi untuk tambahan kekuatan bagi bakal calon presiden yang menggandeng mereka," ujarnya dikutip dari Antara, Jumat (6/10/2023).
Suara Nahdliyin selalu menjadi fokus kandidat cawapres saat Pemilu. Khofifah dan Mahfud MD dinilai memiliki kedekatan dengan kalangan Nahdliyin, khususnya dari garis kultural.
Baca Juga: Tak Ngaruh Anak Jokowi, Panda Nababan Sebut Gibran Tak Mungkin Masuk Radar Cawapres Ganjar
"Pak Mahfud MD dan Bu Khofifah di barisan kultural Nahdliyin berimbang, dalam artian lebih punya peluang kalau bicara undecided dan swing voters Nahdliyin," ujarnya.
Menurut Surokim, baik Khofifah maupun Mahfud MD sama-sama memiliki pengalaman dan popularitas yang berimbang.
Khofifah pernah menjabat sejumlah posisi penting, mulai dari anggota DPR RI, Menteri Pemberdayaan Perempuan era Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, hingga Menteri Sosial di masa periode pertama kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Saat ini dia menjabat sebagai Gubernur Jawa Timur.
Sementara itu, Mahfud MD pernah juga duduk sebagai anggota DPR RI, Ketua Mahkamah Konstitusi, dan sekarang Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI. "Menurut saya keduanya setanding, sebanding, dan potensial juga," ucapnya.
Mengambil salah satu dari keduanya sebagai bakal cawapres mempengaruhi peta pertarungan di Pilpres 2024, khususnya dalam memperebutkan suara Nahdliyin.
Baca Juga: Mencuat Isu Pimpinan KPK Peras Mentan SYL, Begini Tanggapan Mahfud MD
"Suara Nahdliyin menjadi mahal, memang pertarungan ini kompetitif. Bakal calon wakil presiden bisa menjadi penyuplai atau penguat dari suara para bakal calon presiden," kata dia.
Anies Baswedan telah menggandeng Muhaimin Iskandar untuk menjadi bakal cawapres. Muhaimin atau Cak Imin merupakan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan dikenal dekat dengan Nadliyin. Namun, popularitasnya dinilai masih kalah dengan Khofifah dan Mahfud MD.
Surokhim tak menampik ketika Ganjar maupun Prabowo memilih salah satunya akkan memberi dampak pada langkah pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).
"Di dalam sistem pemilu one man one vote kadang-kadang mereka yang menjadi tokoh partai bisa kalah jauh, ketimbang mereka yang menjadi tokoh populer," kata Surokhim.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Patrick Kluivert Gelar Pertemuan Rahasia dengan Legenda Belanda Jelang Ronde 4
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
Terkini
-
Bukan Cuma Bikin Tembok Bergetar, Sound Horeg Picu Konflik Sosial, Pemprov Jatim Turun Tangan!
-
Transaksi Misi Dagang NTB Tertinggi Raih Rp 1,068 Triliun: Gubernur Khofifah Optimis Peluang Usaha
-
Bantuan Sosial BSU 2025 Disalurkan BRI dalam 3 Tahap, Efisien dan Tepat Sasaran
-
Alasan KPK Periksa Gubernur Khofifah di Polda Jatim, Bukan di Gedung KPK
-
Gubernur Khofifah Apresiasi Masyarakat Asal Jatim di NTB: Kualitas SDM Mengalami Peningkatan Dahsyat