SuaraJatim.id - Satu orang dilaporkan meninggal dunia dalam kebakaran pabrik tisu, PT Sun Paper Source (SPS) di Ngoro, Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (12/10/2023).
Kapolsek Ngoro Kompol Imam Mahmudi mengatakan, korban meninggal dunia atas nama Jon Rahman diduga sesak napas saat akan memadamkan api.
"Ada meninggal satu, karyawan produksi saat membantu pemadaman. Karena mungkin banyak menghirup asap, kekurangan oksigen, lalu pingsan," ujarnya.
Dia menjelaskan, korban sempat dibawa ke Rumah Sakit (RS) Mawaddah Medika Ngoro, Mojokerto. Selanjutnya, korban akan dipindah RSUD Prof dr Soekandar, Mojosari.
Baca Juga: Lupa Matikan Kompor saat Masak Air, Satu Rumah di Gunung Terang Ludes Terbakar
"Keluarga korban menolak jenazah diautopsi, keluarga meminta langsung dikirim ke Palembang tempat asalnya," kartanya.
Imam juga mengungkapkan satu orang harus mendapatkan perawatan gara-gara luka di tangan. "Satpam pabrik kena pecahan kaca saat membantu memadamkan api. Hanya luka ringan," katanya.
Sebelumnya, kebakaran pabrik tisu terjadi pada Kamis siang sekitar pukul 10.17 WIB. Sampai sekarang belum diketahui penyebab kebakaran.
Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, Abdul Khakim mengungkapkan, lima pemadam kebakaran (PMK) dikirim untuk memadamkan api.
"PMK (Pemadam Kebakaran) yang sudah bergerak masing-masing sebanyak 4 dari BPBD Kabupaten Mojokerto dan 1 unit dari Dragon," ungkapnya.
Pemadaman kebakaran juga dibantu dengan mobil PMK milik Pasuruan dan Jombang. "Tapi masih belum kami ketahui berapa unit," tuturnya dikutip dari Antara.
Baca Juga: Pekerja Asing Asal China Meninggal, Kebakaran Pabrik Smelter Nikel di PT Kalimantan Ferro Industry,
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pabrik Gula hingga Jumbo
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
5 Film yang Tayang Lebaran Bersaing Ketat, Pabrik Gula Masih Memimpin
-
Liga Film Lebaran Geger! 'Pabrik Gula' Tak Terbendung, Norma Terpeleset?
-
4 Fakta SimpleMan, Penulis Cerita Horor Misterius Film Pabrik Gula
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Dari Desa untuk Warga, THR dan Jaminan Sosial Wujud Kepedulian Desa Wunut
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan