Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Selasa, 17 Oktober 2023 | 20:45 WIB
Kebakaran hutan di Gunung Lawu saat dipantau dari kawasan wisata Tirto Gumarang Desa Ngancar, Plaosan, Magetan, Jawa Timur, Selasa 17 Oktober 2023. [beritajatim.com]

SuaraJatim.id - Kebakaran Gunung Lawu masih belum padam. Titik api terpantau merambat mengarah ke Utara dan Tumur pada Selasa (17/10/2023).

Petugas terus memantau perkembangan kebakaran dari Cemoro Sewu di Desa Ngancar, Kecamatan Plaosan, Magetan.

Medan hutan yang terbakar cukup sulit medannya. Petugas hanya membuat ilaran sebagai upaya agar kebakaran tidak terus meluas.

Asisten Perhutani BKPH Lawu Selatan Windu Prasitama mengatakan, kebakaran masih terus meluas mengingat angin berhembus kencang. Dari pantauan yang dilakukan, api merambat ke arah Utara dan Timur.

Baca Juga: Kafe di Bypass Pandaan Terbakar, Semua Bangunan Ludes

“Kami masih melakukan pemantauan dan membuat ilaran karena lokasi kebakaran sulit dijangkau oleh petugas api mengarah ke utara dan timur yang ke selatan juga ada namun tidak terlalu besar,” kata Windu dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com.

Dia menuturkan, kebakaran di Gunung Lawu menghanguskan beberapa padang rumput di sabana dan tanaman rimba campur, seperti pohon eukaliptus kristania dan lain sebagainya.

Laporan yang diterimanya, kebakaran masih terjadi di petak 73 RPH Sarangan masuk desa Getas Anyar Kecamatan Sidorejo Kabupaten Magetan. Luasan lahan yang terbakar ini mencapai 1.000 hektar.

Pihak Perhutani juga bekerja bersama warga setempat untuk memadamkan api, dengan cara membuat ilaran sekaligus menyiapkan pipa dari sumber air untuk digunakan memadamkan api.

“Ada banyak pipa warga yang bisa dijangkau dan bisa digunakan untuk memadamkan api jika api mendekat ke jalur ilaran karenanya ilaran dibuat di dekat pipa warga tersebut pengalaman dari tahun 2015 pipa warga tak terselamatkan namun kini Kami mencoba menggunakannya untuk memadamkan api,” kata Windu.

Baca Juga: 3 Rumah di Malang Terbakar, Diduga Gegara Putung Rokok

Load More