SuaraJatim.id - Publik sedang dihebohkan kabar pemain bintang asal Surabaya memutuskan pensiun dini di usia yang masih sangat muda. Nama Evan Dimas Darmono pun mencuat ke publik.
Kabar tersebut pertama kali muncul setelah salah satu komentator Liga 1 dan Liga 2 bernama L. Musaddad A. Sadat melalui akun twitternya @labiebsadat membocorkan tentang sosok pemain asal Surabaya yang bakal pensiun dini.
Melalui cuitannya itu, L. Musaddad A. Sadat menyebut bahwa sang pemain akan pensiun pada akhir musim kompetisi Liga 1 2023/ 2024.
“Satu pemain asal Surabaya (saat ini tidak bermain di Persebaya) akan memutuskan “pensiun muda” di akhir musim Liga 1 2023/2024 ini,” cuitnya.
Meski tak menyebut nama salah satu pemain, namun ia menambahkan clue terkait pemain yang dimaksud.
“Clue: “Big Profile”,” tambahnya.
Sontak unggahan tersebut menuai reaksi dari netizen dan akun-akun fanbase sepakbola. Salah satunya akun @indotransfer yang turut membalas cuitan tersebut dengan mengunggah foto Evan Dimas.
Seperti diketahui, nama Evan Dimas yang lahir di Surabaya seolah menghilang setelah bermain Persija Jakarta dan Bhayangkara FC. Padahal dulu ia selalu jadi andalan di lini tengah Timnas Indonesia.
Menurut akun @indotransfer, kabar terakhir menyebutkan jika Evan Dimas tak hadir dalam latihan bersama dengan Arema FC pada jeda internasional dikarenakan sakit.
Hal ini dikonfrimasi oleh Dokter tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi seperti dilansir dari akun Instagram @quotesarema.
“Evan (Dimas) sakit. Sekarang masih pemulihan di Surabaya. Kondisinya menurun sejak di Bali. Insya Allah sebentar lagi Evan sudah bisa gabung tim,” ucap Nanang.
Namun, hingga saat ini belum diketahui secara pasti bagaimana kondisi terakhir dari Evan Dimas.
Melansir dari transfermarkt, Evan Dimas di musim ini baru bermain sebanyak 6 pertandingan dan belum menyumbang gol maupun assist bagi Arema FC.
Berita Terkait
-
Tak Ada Pemain Utama Timnas di ASEAN All Stars, Skuat Garuda Terhindar dari Kerugian Besar!
-
Menghitung Gaji Eliano Reijnders di PEC Zwolle, Selangor FC Sanggup Penuhi?
-
Didukung FIFA dan AFC, PSSI Rilis Kelebihan Garuda Academy
-
Calvin Verdonk di Jakarta: Mau Ngopi Saja Susah!
-
Blah Blah Blah, Spanduk Sindiran Fans SC Heerenveen untuk Thom Haye
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan