SuaraJatim.id - Kekalahan Persebaya tiga kali berturut-turut, membuat ratusan suporter Bonek melakukan aksi di depan Kantor klub berjuluk Bajol Ijo tersebut di Sutos, Senin (30/10/2023).
Mereka melakukan aksi demontrasi menuntut manajemen Persebaya serius dalam mengarungi Liga 1 2023. Massa juga mengingatkan kembali mengenai target juara Liga 1 musim ini.
"Kita ketahui bersama, bahwa hasil tidak maksimal pada beberapa pertandingan terakhir, dan tidak mencerminkan ciri khas Surabaya yakni menang-menang-menang. Tapi hari ini kami ingatkan pada tim, bahwa target harus juara," ujar salah satu perwakilan dari Bonek Mania, Husein Ghozali.
Dalam kesempatan ini, ratusan suporter Bonek Mania menyuruh manajemen melakukan evaluasi total, tidak hanya pada para pemain, tapi juga pada jajaran pelatih, maupun dalam kubu manajemen.
Baca Juga: Pemanasan Piala Dunia U-17 2023, Timnas Amerika Serikat U-17 Mulai Latihan di Markas Bali United
"Mereka harus mengevaluasi semua, dan tim harus kembali ke marwah, yaitu Persebaya tim besar dengan mental juara," jelasnya.
Untuk diketahui, dalam pertandingan terakhir, Persebaya menelan kekalahan beruntun. Yakni saat menjamu Persib, bertandang ke kandang Bali United, dan terakhir kalah dengan Persik Kediri.
Bonek pun tidak puas dengan hasil tersebut. Mereka menargetkan setidaknya Persebaya bisa meraih 7 poin di 3 pertandingan ke depan.
"Dari ketiga kekalahan sebelumnya, kami dari para Bonek, menargetkan 7 poin pada pertandingan ke depannya, jika gagal Persebaya harus melakukan tindakan tegas, atau setidaknya pihak manajer harus mengundurkan diri sendiri," kata pria yang akrab disapa Cak Cong tersebut.
Sementara itu, Manajer Persebaya Surabaya, Yahya Alkatiri yang sempat dimintai statement oleh para Bonek menyebut siap mundur kapan saja, jika di tiga pertandingan ke depan gagal mendapatkan 7 poin tersebut.
Baca Juga: BRI Liga 1: Tandang ke Markas Bali United, Persita Tangerang Berharap Bisa Curi Poin
"Saya selaku manajer Persebaya, siap mundur kapan saja," ujar Yahya singkat.
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
-
Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Digelar di Bali
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Dokter di Malang Diduga Cabuli Pasiennya, Polisi Turun Tangan
-
Gubernur Khofifah : Perempuan Harus Jadi Pilar Ketangguhan Bangsa di Tengah Krisis Global
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan