SuaraJatim.id - Terus berupaya dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia Indonesia dalam menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja, dan kemajuan teknologi di era revolusi industri 4.0 ini, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI turut serta dalam kegiatan Pemagangan Mahasiswa/i di Indonesia.
Saat ini, BRI bekerjasama dengan Kemendikbudristek membuka program magang Kampus Merdeka Cycle 6 pada tahun 2024. Adapun program ini dibuka untuk para mahasiswa aktif D3/D4/S1 minimal semester 5 di Perguruan Tinggi dengan kualitas pembelajaran yang tentunya sangat memadai.
Direktur Human Capital BRI, Agus Winardono mengungkapkan, perseroan secara terbuka menerima mahasiswa yang ingin menimba ilmu dan pengalaman melalui program Magang Kampus Merdeka.
“Mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu berkesempatan untuk mendapatkan pengalaman dunia kerja dari salah satu BUMN terbesar, yaitu BRI. Program ini memberikan banyak manfaat, seperti mentor dari professional yang berdedikasi di bidangnya, pelatihan sesuai dengan bidang ilmu, sertifikat magang, project yang jelas dan terarah, penguatan relasi dan koneksi” tutur Agus.
Dalam program ini, BRI menyiapkan 3 project meliputi HC Specialist; Digital Banking Development, Ecosystem & Operation; dan Business Development yang dapat diikuti dengan berbagai jurusan.
Untuk detail posisi dan informasi projectnya dapat diakses melalui Instagram resmi Human Capital BRI @lifeatbri, akun LinkedIn resmi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk dan website https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/, dengan periode pendaftaran magang Kampus Merdeka Cycle 6 Tahun 2024 telah dibuka sejak 1 November 2023 hingga 15 Desember 2023. Program ini dilakukan secara gratis/tanpa dipungut biaya. Semua calon pendaftar akan diseleksi screening administrasi, Brilian Internship Test dengan menggunakan platform, dan interview akhir/study case.
Melalui program ini, diharapkan nantinya dapat mencetak para profesional muda yang berdedikasi tinggi, loyal, dan penuh tanggung jawab, sehingga BRI dapat berkontribusi lebih untuk Memberi Makna Indonesia melalui pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) atau Human Capital yang diimplementasikan melalui program “Magang Kampus Merdeka”. Dengan demikian, program ini akan lebih mengembangkan bakat-bakat para generasi muda lebih optimal dalam menghadapi dunia kerja.
Berita Terkait
-
Di Usianya yang Ke-128, BRI Catatkan Kinerja Cemerlang
-
Berkat UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023, Vinto Craft Raih Kontrak Ekspor 3.000 Unit Produk ke Qatar
-
Owner Pancal Bike Berharap UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR Tak Hanya Digelar di Jakarta
-
Ratusan UMKM Binaan BRI Siap Mejeng di Sarinah hingga 3 Desember
-
BRI Jadi BUMN Terbaik dan Diapresiasi 3 Penghargaan TOP BUMN Award
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Deretan Proyek Kota Probolinggo 2025 Tersendat, 2 Pekerjaan Fisik Putus Kontrak!
-
Dukung Danantara, BRI Perkuat Pembangunan Huntara bagi Warga Terdampak Bencana Aceh
-
Dirut BRI Tegaskan Transformasi Jadi Fondasi Pertumbuhan Berkelanjutan Menuju 2026
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!