SuaraJatim.id - Pelatih Paul Munster memberi energi baru di Persebaya dengan mempererat kebersamaan. Dia juga terlibat beberapa gim bersama dengan para pemain saat latihan.
Baru-baru ini juru taktik asal Irlandia Utara itu memajang foto seluruh tim, termasuk official dan pemain di akun Instagram miliknya.
Dalam unggahannya tersebut dia menuliskan "Together". Foto tersebut mendapat respons positif dari suporter Persebaya, Bonek.
"Taun baru semangat baru, pelatih baru memberikan harapan baru," tulis akun @retro_home_concept.
Baca Juga: BRI Liga 1: Paul Munster Beri Sentuhan Baru untuk Persebaya
"Coach Munster udah feel neh ama tim ini... Mantab coach," komentar akun @commdesk.
Namun, ada komentar yang cukup menarik. Warganet menyoroti kiper Ernando Ari yang tidak ada di dalam foto.
"@nandoariiiss awikwok ga dijakk," komentar akun @apiipini. Ernando memang tidak ikut di dalam foto tersebut. Sang pemain sedang membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Paul Munster mendapat perkejaan yang cukup berat sejak didatangkan ke Persebaya. Dia diharapkan mampu mengangkat permainan klub berjuluk Bajol Ijo tersebut.
Persebaya belum mendapat kemenangan dalam sembilan laga terakhir. Kedatangan Paul Munster diharapkan mampu mengakhiri tren buruk tersebut.
Baca Juga: BRI Liga 1: Kembalikan Peforma, Madura United Pilih Gelar Pemusatan Latihan di Jakarta
Sesuai jadwal, Persebaya akan akan menjamu PSIS Semarang pada laga tunda pekan ke-20 BRI Liga 1 2023/2024 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (30/1/2023).
Berita Terkait
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Red Flag Bung Towel untuk Shin Tae-yong: Masalah Eliano Reijnders Akan Jadi Bom Waktu untuk...
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
Terkini
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!