SuaraJatim.id - Baru-baru ini viral curhatan karyawan soal gaji bonus yang diterimanya. Bukannya mendapat bonus berupa uang, ia dan teman-temannya justru mendapatkan permen.
Karyawan ini pun mencurahkan soal gaji bonus yang tak biasa tersebut.
"Pov: gajian dari bos chindo pelit," tulisnya dalam unggahan video akun TikTok @grace.tanoe.
Dalam video berdurasi 31 detik itu terlihat perekam menunjukkan amplop cokelat berisi gaji bonus.
Baca Juga: Viral Aksi Pria Mencuri Kucing dan Dimasukkan ke Jok Motor Terekam CCTV
Awalnya perekam menunjukkan besaran bonus yang diterimanya, yakni sebesar Rp210 ribu. Ia kemudian menunjukkan isi amplop itu, yakni berupa uang pecahan Rp50 ribu sejumlah 4 lembar serta beberapa permen.
Rupanya, permen tersebut sebagai bentuk ganti nominal Rp10 ribu.
Tak hanya dirinya, rupanya rekan-rekannya juga mendapat hal yang sama.
Rekannya ada yang mendapat gaji bonus Rp520 ribu. Sementara isi amplopnya yakni pecahan uang Rp100 ribu 5 lembar dan sejumlah permen. Permen tersebut untuk mengganti nominal pecahan Rp20 ribu.
Bahkan, parahnya lagi, ada temannya yang mendapat bonus Rp1.680.000, namun uang 80 ribunya justru diganti permen.
Baca Juga: Terkuak! Ini Kronologi Sepasang Kekasih Dikeroyok Massa Konvoi di Plumpang Tuban
Mereka pun kompak tertawa dan meluapkan kekesalan mereka karena ulah bos mereka yang pelit.
Sontak saja, unggahan tersebut pun langsung ramai komentar dari warganet.
"Itu yang 80ribu padahal ada pecahan 50ribu ya, kenapa gak yang 30 ribu aja yang permen wkwkwk biar gak nyesek banget," ujar cunchi***.
"Wkwkwk kirain kurang ratusan perak makanya diganti permen, taunya puluhan ribu bjir," komen bi***.
"Kumpulin aja kak permennya. Nanti kalau udah kira-kira bisa dituker 100 ribu nah kasih ke bosnya minta tuker uang," komen roro***.
"Wkwkwk kayak di warung gaada kembalian receh dituker permen," kata dea***.
"Wkwkwk bos macam apa itu," ujar panda***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mulan Jameela Sinis Ahmad Dhani Sebut Mantan Istri dengan Panggilan 'Maia Ahmad'
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
Pilihan
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
Terkini
-
Tabur Bunga di Selat Bali, Harapan Keluarga Bertarung dengan Kenyataan
-
Belum Kebagian BSU? Cuan Akhir Pekan Tetap Bisa dari Saldo DANA Kaget! Cek 3 Link Ini Sekarang!
-
5 Ciri Pemilik Ajian Pancasona dan Rawarontek, Kebal dan Tembus Dunia Ghaib
-
Cuan Akhir Pekan! 3 Link Saldo DANA Kaget Tersedia untuk Kamu yang Sat Set
-
Sah! Megawati Menikah dengan Dio Novandra, Gio Sampai Hadir Jauh-jauh ke Jember