SuaraJatim.id - Bayu Airlangga mendaftar sebagai bakal calon Wali Kota ke DPD PSI Surabaya. Partai berlogo bunga mawar ini merupakan yang pertama didatangi menantu anggota dewan pertimbangan Presiden RI Soekarwo.
Kader Golkar itu tiba di kantor DPD PSI Surabaya pukul 20.00 WIB. Kedatangannya itu, langsung disambut oleh Sekretaris PSI Surabaya Abdul Ghoni serta pengurus DPD PSI Surabaya lainnya.
Ketua DPD PSI Surabaya Shobikin mengatakan, Bayu merupakan orang ketujuh yang mendaftar. Beberapa waktu lalu, Eri Cahyadi dan Armuji juga sudah datang.
“Di Rabu Kliwon ini kami sampaikan sugeng rawuh ke Bro Bayu di basecamp PSI Surabaya. Mudah-mudahan kedatangan Bro Bayu ini bisa membawa Surabaya lebih baik," kata Shobikin, Rabu (12/6/2024) malam.
Baca Juga: TKN Fanta Beri Sinyal Dukung Hendy Setiono di Pilwali Surabaya dan Emil Dardak untuk Pilgub Jatim
Dia menyebut kedatangan Bayu ke PSI sangat spesial. Mantan anggota DPRD Jatim itu dinilai DNA mirip dengan partai pimpinan Kaesang Pangarep.
Sebagai ketua Projo (Pro Jokowi) Jatim, Bayu juga punya semangat anti-korupsi. “Bro Bayu sudah sejalan dan seiring DNA PSI. Yakni anti korupsi dan anti intoleransi,” ungkapnya.
“Mudah-mudahan jika terpilih Wali Kota Surabaya, bisa membawa Surabaya lebih baik lagi. Serta pembangunannya benar-benar real. Saya kira Bayu punya kapasitas dan pantas jadi Wali Kota Surabaya,” tambahnya.
Sekretaris PSI Ghoni menambahkan Bayu merupakan nama yang sudah ditunggu-tunggu untuk mendaftar ke Partainya. “Bayu orang spesial buat kami. Buat PSI. Kami apresiasi kedatangan Bayu datang ke PSI,” terangnya.
Sementara itu, Bayu menyebut PSI merupakan salah satu partai besar di Surabaya. Partai ini sejak awal bisa memberikan ruang anak muda. Sehingga, generasi muda memiliki kesempatan untuk berkarya dan memimpin.
Baca Juga: Wanita Ini Dituntut 1 Bulan Penjara Gegara Emosi ke Pelakor
“Tujuan kami pengabdian. Bukan kekuasaan. PSI ini adalah partai paling tepat untuk anak-anak muda seperti saya. Ini pertama kali saya mendaftar. Apalagi hari ini PSI dipimpin langsung Mas Kaesang,” kata Bayu.
Berita Terkait
-
Kaesang Jadi Ketum PSI, Refly Harun: Kalau Bukan Anak Presiden, Disuruh Magang Dulu
-
PSIS Semarang Renggut Kemenangan Persebaya, Perasaan Rivera Campur Aduk
-
Pameran Pernikahan ini Hadirkan Tren Masa Kini: dari Gaun Haute Couture, Dekorasi Futuristik, dan Bulan Madu Eksklusif
-
Tempat Bukber Hemat di Surabaya, Harganya Mulai Rp 10 Ribuan Saja
-
Konsep 'Perorangan' Bikin PSI dan Jokowi Untung
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Gubernur Khofifah Optimis Jatim Mampu Pertahankan Produksi Beras Tertinggi Nasional di 2025
-
BRI dan Dukungan Luar Biasa untuk UMKM: Menang 5 Penghargaan Global dalam RBI Asia Trailblazer Awards 2025
-
Kasus Kerangka di Asrama Polisi Gresik Temui Titik Terang, Identitasnya Terungkap?
-
Kabar Terbaru Awak Kapal yang Terbakar di Perairan Lamongan: 2 Orang Meninggal
-
Buka Puasa Gratis dan Konser Musik? BRI Hadirkan Festival Ramadan Meriah di GBK!