SuaraJatim.id - PKB Jatim salah satu partai yang belum menentukan sikap politiknya di Pilgub Jatim. Belum ada calon yang akan mereka usung. Belakangan, nama KH Marzuki Mustamar mulai melejit. Partai ini digadang-gadang akan mengusung mantan ketua PWNU Jatim tersebut.
Bahkan, tokoh yang berpotensi akan dipasangkan dengan Kiai Marzuki ialah Tri Rismaharini. Menteri Sosial RI saat ini. Artinya, ketika isu tersebut benar terjadi, PKB akan berkoalisi dengan PDI Perjuangan.
Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar sudah pernah bertemu dengan Kiai Marzuki untuk membahas pilgub Jatim. Hanya saja, belum tahu pasti, detail pembahasan dalam pertemuan tersebut.
“Gus Halim sudah sowan ke Kiai Marzuki bersama tokoh pesantren. Hasilnya seperti apa dari sowan tersebut saya belum update. Tapi yang pasti ada kabar baik,” kata Bendahara DPW PKB Jatim Fauzan Fuadi, saat ditemui di Kantor DPW PKB Jatim, Selasa (18/6/2024).
Meski belum menerima hasilnya secara resmi, Fauzan menyebut kalau Kiai Marzuki memberi sinyal mau menerima pinangan Bacagub Jatim dari PKB.
“Karena sampai saat ini belum ada gesture politik beliau (Kiai Marzuki) menolak. Tidak ada gesture politik bahwa beliau tidak bersedia (maju Pilgub),” katanya lagi.
Di sisi lain, PKB Jatim juga berusaha menyerap aspirasi kader partai dan masyarakat umum. Ternyata, banyak masyarakat dan kader mereka yang ingin memiliki figur alternatif. Atau opsi lain dalam Pilgub Jatim November 2024 nanti.
“Gelombang aspirasi dari hari ke hari semakin banyak. Tentu harus jadi pertimbangan serius dari partai untuk menampilkan figur alternatif di Jatim. Jatim butuh lompatan bukan langkah biasa-biasa saja. Capaian yang signifikan, bukan capaian biasa-biasa saja,” ungkapnya.
Saat ini pun banyak wacana yang bermunculan. Fauzan pun sempat mendengar dua opsi pasangan untuk Kiai Marzuki. Pertama Marzuki-Arzeti Bilbina dan kedua Marzuki - Tri Rismaharini.
Baca Juga: PKB Serius Usung Kiai Marzuqi di Pilgub Jatim, Gesturnya Beri Sinyal?
“Itu semua harus kita komunikasikan dengan parpol lain. Khususnya PDI Perjuangan yang hari ini belum punya dukungan calon gubernur,” terangnya.
Namun yang pasti, ia menegaskan, PKB punya Golden ticket untuk mengusung calonnya di Pilgub Jatim. Mengingat PKB adalah partai pemenang Pileg di Jatim dengan raihan 27 kursi. “Ada kepastian PKB bisa usung sendiri,” ucap Fauzan.
Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan