Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Senin, 30 September 2024 | 20:39 WIB
Ilustrasi sopir. (Pixabay/Pexels)

SuaraJatim.id - Nasib tragis dialami seorang sopir truk, Mohammad Samsul. Pria 47 tahun itu terluka bacok saat berhenti untuk buang air kecil di jalur Pantura, tepatnya di Desa Bendungan, Kecamatan Kraton, Pasuruan.

Diduga, korban dibacok mantan kernetnya sendiri berinisial LH (30). Kejadian berdarah itu terjadi pada Senin (30/9/2024).

Aksi pembacokan tersebut viral di media sosial. Korban mengaku dibacok oleh mantan kernet yang dipecatnya beberapa waktu sebelumnya.

“Yang membacok saya LH. Saya perjalanan sendirian. Kernet saya, tadi malam saya turunkan karena mencuri uang saya,” ungkap korban dalam video tersebut dikutip dari BeritaJatim.com.

Baca Juga: Tiba-tiba Dipukul, Perempuan Sampang Ini Laporkan Oknum Satpol PP ke Polisi

Akibat serangan tersebut, korban mengalami luka robek sepanjang 35 cm di bagian perut dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Belakangan diketahui jika pelaku diduga dendam kepada korban karena dituduh mencuri.

LH diduga telah mengincar korban. Begitu dalam keadaan lengah langsung ditebas. “Saya dibacok saat mau kencing,” tambah korban.

Korban yang mendapat luka bacok kemudian berteriak. Warga yang mendengarnya langsung berbondong-bondong menolongnya, dan selanjutnya menghubungi kepolisian.

Sementara itu, korban yang terluka langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.

Baca Juga: Tragis! Kakak di Kediri Aniaya Adiknya Usai Pesta Miras Bareng, Begini Kronologinya

Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, Aipda Junaedi mengaku telah mengantongi identitas pelaku. LH ini merupakan warga Ranuyoso, Lumajang.

“Saat ini, kami masih terus melakukan penyelidikan dan berkoordinasi dengan tim buser untuk mengamankan pelaku,” kata Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, Aipda Junaedi.

Polisi juga telah mengamankan sejumlah barang bukti di lokasi kejadian, seperti sepeda motor, handphone, dan pakaian milik pelaku.

Load More