- Bus PO Jaya Utama tabrakan dengan Karimun, dua korban tewas.
- Kecelakaan maut terjadi saat bus mendahului truk boks.
- Dua korban luka dilarikan ke RSUD dr. Koesma Tuban.
SuaraJatim.id - Tabrakan maut Bus PO Jaya Utama vs mobil Suzuki Karimun terjadi di Jalan Tuban–Bancar, tepatnya di Desa Glondonggede, Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban, Jawa Timur (Jatim), Kamis (1/1/2026) malam.
Insiden kecelakaan lalu lintas tersebut menewaskan dua orang di lokasi kejadian, sementara dua korban lainnya mengalami luka-luka dan harus menjalani perawatan medis.
Peristiwa Bus PO Jaya Utama tabrakan ini melibatkan bus PO Jaya Utama bernomor polisi L 7693 UV dengan mobil Suzuki Karimun bernopol S 1774 GA.
Bus tersebut dikemudikan Bambang Sutrisno (42), warga Dusun Langkap, Kecamatan Bangsalsari, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.
Sementara mobil Suzuki Karimun dikemudikan oleh M Fatkhul Bahri (30), warga Desa Gadon, Kecamatan Tambakboyo, Kabupaten Tuban.
Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Tuban, Iptu Eko Sulistiono, menjelaskan bahwa Bus PO Jaya Utama tabrakan berawal saat bus melaju dari arah barat menuju timur di jalur tersebut.
Ketika sampai di lokasi kejadian, pengemudi bus berusaha mendahului sebuah kendaraan truk boks yang identitasnya belum diketahui dan berjalan searah di depannya.
“Bus berjalan dari arah barat ke timur, kemudian hendak mendahului kendaraan truk boks yang tidak diketahui identitasnya dan berjalan searah di depannya,” ujar Eko, dikutip dari BeritaJatim, Jumat (2/1/2026).
Saat proses mendahului, bus masuk ke jalur kanan. Namun, jarak dan ruang yang tersedia tidak mencukupi. Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju mobil Suzuki Karimun sehingga tabrakan frontal tidak dapat dihindari.
“Saat bus sudah masuk jalur kanan untuk mendahului dan tidak cukup ruang, kemudian bertabrakan dengan kendaraan Suzuki Karimun,” imbuhnya.
Mobil Suzuki Karimun tersebut diketahui melaju dari arah timur ke barat dengan membawa tiga penumpang, yakni Nur Aeni Mega Oktavia (26), Azka (17), dan Arifin (50).
Benturan keras dalam Bus PO Jaya Utama tabrakan ini mengakibatkan pengemudi Karimun, M Fatkhul Bahri, serta salah satu penumpang, Nur Aeni Mega Oktavia asal Kecamatan Kragan, Kabupaten Rembang, meninggal dunia di tempat kejadian perkara.
Sementara itu, dua penumpang lainnya mengalami luka-luka dan langsung dievakuasi ke RSUD dr. Koesma Tuban guna mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.
“Jenis kecelakaan merupakan tabrak depan. Untuk kerugian materi diperkirakan mencapai Rp20 juta,” jelas Eko.
Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara dan keterangan sejumlah saksi, pihak kepolisian menduga faktor utama penyebab Bus PO Jaya Utama tabrakan ini adalah kurangnya konsentrasi pengemudi bus saat melakukan manuver mendahului kendaraan lain.
Berita Terkait
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Tak Berbentuk! Potret Mobil Lexus SUV Anthony Joshua Ringsek Parah Usai Kecelakaan Maut di Nigeria
-
NMAX dan ADV 160 Mana Teduh? Ini 5 Mobil Bekas Cakep Harga 50 Juta Cocok Jadi Wishlist 2026
-
Polda Jatim Ungkap Penyelundupan Bawang Bombay Berkedok Cangkang Sawit
-
Cari Mobil Harian Super Irit? Suzuki Wagon R 2026 Tembus 25 Km/Liter, Harga Mulai Rp150 Jutaan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kronologi Lansia Ditabrak Kereta Api Sritanjung di Lumajang, Begini Kondisinya
-
4 Kecamatan di Ponorogo Terendam Banjir, Ini Penjelasan BPBD
-
Heboh Jaksa Kejari Madiun Ditangkap Kasus Pemerasan Kades, Ini Penjelasan Kejati Jatim
-
Kronologi Bus PO Jaya Utama vs Karimun di Tuban, 2 Orang Tewas di Lokasi
-
Kronologi Penusukan Remaja hingga Tewas di Madiun, Pelaku Beli Pisau Online Sebelum Tahun Baru 2026