Real Count KPU di Kampung Bung Karno: Jokowi Taklukan Prabowo

Di Kabupaten Blitar, Jokowi - Ma'ruf mendapatkan 85,21 persen atau 638.096 suara. Di Kota Blitar pasangan 01 mendapatkan 77,74 persen atau 73.660 suara.

Agung Sandy Lesmana
Selasa, 30 April 2019 | 21:19 WIB
Real Count KPU di Kampung Bung Karno: Jokowi Taklukan Prabowo
Suasana Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu KPU Kota Blitar. (Suara.com/Agus H).

SuaraJatim.id - Pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) - Ma'ruf Amin menang telak atas rivalnya, pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno di wilayah Kabupaten dan Kota Blitar dengan perolehan suara sebesar 84,21 persen.

Perolehan suara tersebut merujuk pada hasil rekapitulasi suara hasil Pemilu sebagaimana disampaikan oleh Ketua KPU Kabupaten Blitar Imron Nafifah dan secara terpisah oleh Ketua KPU Kota Blitar Setyo Budiono.

Berdasarkan hasil Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu KPU Kabupaten Blitar pada Senin petang (29/4/2019) dan Rapat Pleno KPU Rekapitulasi Hasil Pemilu Kota Blitar pada Selasa petang (30/4/2019) pasangan Jokowi - Ma'ruf memperoleh sebanyak 711.756 suara, sedangkan pasangan Prabowo - Sandiaga sebanyak 131.837 suara atau 15,79 persen.

Suasana Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu KPU Kabupaten Blitar. (Suara.com/Agus H).
Suasana Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemilu KPU Kabupaten Blitar. (Suara.com/Agus H).

Persentase perolehan suara Jokowi - Ma'ruf sedikit lebih tinggi di Kabupaten Blitar dibandingkan perolehan di Kota Blitar. Di Kabupaten Blitar, Jokowi - Ma'ruf mendapatkan 85,21 persen atau 638.096 suara.  Di Kota Blitar pasangan 01 mendapatkan 77,74 persen atau 73.660 suara.

Baca Juga:Pendopo Milik Wali Kota Bogor Bima Arya Ambruk

Sementara pasangan Prabowo - Sandiaga di Kabupaten Blitar hanya meraih 14,79 persen atau 110.751 dan 22,26 persen atau 21.086 suara di Kota Blitar.

Tingkat partisipasi masyarakat Kota Blitar pada Pemilu Presiden tergolong tinggi yaitu 85,54 persen dengan jumlah DPT sebanyak 113.544. Di Kabupaten Blitar, tercatat tingkat partisipasi sebesar 83,39 persen dengan jumlah DPT sebanyak 943.840. 

Kontributor : Agus H

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini