SuaraJatim.id - Warga di sekitar aliran sungai Bengawan Solo di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur digegerkan dengan penemuan sosok jasad perempuan misterius yang mengapung di bawah jembatan Padangan-Kasiman pada Sabtu (30/11) sekitar pukul 11.30 WIB.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, Umar Ghoni mengatakan, mayat perempuan yang mengapung di sungai Bengawan Solo itu berada di bawah jembatan Padangan–Kasiman, di Desa Batokan, Kecamatan Kasiman.
Saat ditemukan, kondisi mayat masih menggunakan pakaian lengkap. Memakai kaos berwarna pink dengan motif polkadot hitam serta celana jeans warga ungu. Namun, mayat perempuan itu belum diketahui identitasnya.
“Sesuai dengan pemeriksaan luar, mayat perempuan itu memiliki ciri-ciri rambut hitam panjang, tinggi sekitar 155 cm dan usia sekitar 40 tahunan,” ujarnya sebagaimana dilansir dari Beritajatim.com, Minggu (1/12/2019) pagi.
Baca Juga:Pelajar Bunuh Janda Muda yang Tengah Hamil dan 4 Berita Lainnya
Proses evakuasi penemuan mayat tersebut melibatkan beberapa unsur, SAR BPBD Bojonegoro, Polsek Kasiman, INAFIS Polres Bojonegoro, Koramil Kasiman, Satpol PP kasiman, Puskesmas Kasiman dan Tim Rescue Padangan. Untuk mengetahui identitas, petugas membawa ke RSUD Bojonegoro untuk divisum.
Menurut salah seorang anggota TNI Koramil Kasiman, Ali Mukson mengatakan selama ini di wilayah Kecamatan Kasiman dan sekitarnya belum diketahui adanya laporan warga yang kehilangan anggota keluarganya.
“Sepengetahuan saya belum ada (laporan kehilangan anggota keluarga),” katanya.