SuaraJatim.id - Warganet meradang gara-gara komika Bintang Emon diserang buzzer usai melontarkan kritik terhadap kasus Novel Baswedan. Buntutnya, nama Bintang Emon mendadak menjadi perbincangan di linimasa Twitter.
Hasil pantauan Suara.com, kata kunci Bintang Emon bahkan menempati jajaran trending topic Twitter pada Senin (15/6/2020) pagi.
Tercatat hingga pukul 7.50 WIB, ada lebih dari 18 ribu cuitan yang menggaungkan nama Bintang Emon. Setelah ditelusuri lebih jauh, terdapat jejak digital yang diklaim merupakan bentuk serangan buzzer kepada Bintang Emon.
Salah satunya yang menuding Bintang Emon menggunakan obat terlarang hingga membuatnya gelisah.
Baca Juga:Bintang Emon Diserang Buzzer Gegara Sentil Kasus Novel Baswedan?
"Bro Emon mulai gelisah, takut dites oleh aparat. Jangan pakai sabu bro kalau mau buat doping...masa depanmu menjadi taruhan. @bintangemon. #GakSengaja #NovelBaswedan Gak Sengaja," tulis akun @LintangHanita.
Cuitan itu kemudian disertai meme wajah Bintang Emon yang bertuliskan "Terungkap Gusti Bintang Emon ketagihan sabu-sabu".
Tak ayal serangan tersebut memancing kemarahan warganet, termasuk sederet rekan seprofesi Bintang Emon.
Mereka berbondong-bondong memberikan dukungan kepada komika yang dikenal dengan konten video Dewan Perwakilan Omel-omel (DPO) tersebut.
Dimulai dari Pandji Pragiwaksono yang mengklaim bahwa Bintang Emon telah menjadi korban fitnah setelah menyuarakan kebenaran.
Baca Juga:Roasting Kasus Air Keras, Bintang Emon Dapat 'Kado' dari Novel Baswedan
"Sekarang Indonesia tau Bintang Emon melakukan hal yang benar karena fitnah oleh organisator akun-akun ini mengungkap bahwa mereka ada di posisi yang salah," tulis @pandji.