Gudang Rongsokan Terbakar di Gresik, Satu Truk Fuso Jadi Arang

Sumber api diduga dari seorang yang membakar sampah di dekat TKP.

Pebriansyah Ariefana
Kamis, 30 Juli 2020 | 19:43 WIB
Gudang Rongsokan Terbakar di Gresik, Satu Truk Fuso Jadi Arang
Sebuah kebakaran hebat melanda di tempat gudang rongsokan di Dusun Ngambar Desa Bambe, Kabupaten Gresik, Kamis (30/7/2020) sore tadi. (Dok Damkar)

SuaraJatim.id - Sebuah kebakaran hebat melanda di tempat gudang rongsokan di Dusun Ngambar Desa Bambe, Kabupaten Gresik, Kamis (30/7/2020) sore tadi. Selain melahap satu gudang penyimpan rongsokan, kebakaran itu juga membuat satu unit truk jenis fuso hangus terbakar.

Dari informasi yang dihimpun, api mulai diketahui pukul 12.59 WIB. Sumber api diduga dari seorang yang membakar sampah di dekat TKP.

Karena angin begitu kencang, membuat api cepat membesar dan membakar tumpukan rongsokan yang siap angkut.

Tidak menunggu lama, si jago merah melahap semua rongsokan, apalagi bangunan gudang terbuat dari kayu membuat cepat terbakar. Di area kejadian itu juga terdapat satu unit truk jenis fuso terparkir, hendak mengangkut rongsokan ikut terbakar.

Baca Juga:Kantor Dinkes Sulsel Terbakar Hebat, Data Covid-19 Diduga Ikut Hangus

Sang sopir belum mampu mengamankan karena api sudah menguasai sebagian tubuh truk. Beruntung selain tidak ada korban jiwa api tidak sampai merembet ke rumah penduduk.

Apalagi diketahui, di sekitar TKP merupakan area padat penduduk.

“Ada yang bakar sampah kemudian merembet ke rongsokan. Karena bahan yang mudah terbakar api cepat melahap semua bangunan. Termasuk satu unit truk yang sedang parkir,” jelas Syakur warga sekitar saat di lokasi kejadian.

Kebakaran itu membuat petugas Damkar kalang kabut. Mereka menerjunkan empat mobil pemadam kebakaran.

Satu unit dari Dinas Damkar Gresik sisanya mendapat bantuan dari pemadam perusahaan sekitar.

Baca Juga:Nestapa H-1 Idul Adha 35 Warga Batam: Kehilangan Rumah dan Seisinya

Kepala Unit Damkar Kabupaten Gresik Eka Prapangasta mengkonfirmasi, api bisa dipadamkan pada pukul 15.29 WIB. Artinya butuh tiga jam lebih pihaknya baru bisa memadamkan si jago merah yang sedang ngamuk.

“Dapat bantuan dari damkar perusahaan sekitar. Untungnya tidak sampai merembet ke rumah penduduk. Kan disitu padat sekali,” terangnya.

Sementara itu sesuai data Damkar Gresik, selama bulan Juli tahun ini ia sudah menangani sebanyak 35 kejadian penyelamatan dan kejadian kebakaran. Jika dihitung mulai bulan Januari 2020, instansi seragam berwarna oranye itu sudah memadamkan api sebanyak 126 titik.

Kontributor : Amin Alamsyah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini