SuaraJatim.id - Teka teki nasib Luis Suarez, pemain tim nasional Uruguay ini akhirnya terjawab. Suarez akhirnya resmi diboyong Atletico Madrid dari Barcelona.
Kepastian ini diumumkan pihak Atletico Madrid lewat akun Instagram mereka. Los Rojiblancos telah menyetujui biaya transfer Suarez dari Barcelona.
''Telah setuju dengan Barcelona atas transfer Luis Suarez,'' demikian pernyataan resmi klub.
Menurut laporan Sky Sport, Atletico Madrid harus membayar senilai 5,5 juta pounds (Rp 103,6 miliar) kepada Barcelona. Namun pihak klib tidak membeberkan berapa durasi kontrak yang diberikan pada penyerang 33 tahun itu.
Baca Juga:Atletico Madrid Resmikan Transfer Luis Suarez dari Barcelona
Sebelum resmi berseragam Atletico Madrid, Luis Suarez santer diisukan ke Juventus. Namun karena terkendala paspor, kesepakatan itu gagal terjadi.
Sementara itu, Luis Suarez telah mempersembahkan 198 gol dari 283 penampilan di semua ajang untuk Barcelona. Ia juga turut menyumbangkan 13 gelar, salah satunya Liga Champions.
Meski banyak berjasa buat Barcelona, Luis Suarez sayangnya tak masuk rencana jangka panjang pelatih Ronald Koeman. Salah satu sebabnya karena usia yang sudah tidak muda lagi.
Kepergian Luis Suarez seolah mengakhiri era kejayaan Barcelona bersama trio MSN. Sebab kini yang bertahan hanya tinggal Lionel Messi, sementara Neymar sudah pergi dulu ke Paris Saint-Germain (PSG).
Baca Juga:Disambangi Kuasa Hukum Luis Suarez, Bartomeu Takut dan Berubah Pikiran