Bau Tak Sedap Menyerbak di Lamongan, Ternyata Bunga Bangkai

Bunga bangkai yang tumbuh tersebut berjenis Amorphophallus Peoniifolius, atau dikenal sebutan suweg.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Rabu, 06 Oktober 2021 | 15:43 WIB
Bau Tak Sedap Menyerbak di Lamongan, Ternyata Bunga Bangkai
bunga bangkai di Dusun Bandung, Desa Karangsambigalih, Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan, Rabu (6/10/2021). [FOTO: MFA Rohmatillah/ TIMES Indonesia]

SuaraJatim.id - Warga Desa Karangsambigalih, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur dihebohkan bau tak sedap. Setelah ditelisik ternyata sumber bau dari bunga bangkai yang sedang mekar di pekarangan rumah milik Yateno.

Bunga bangkai yang tumbuh tersebut berjenis Amorphophallus Peoniifolius, atau dikenal sebutan suweg.

Ukuran bunga bangkai cukup besar. Tingginya kurang lebih selutut orang dewasa. Sedangkan diameter sekitar 30 sentimeter.

Ketika berada di dekat bunga yang memiliki mahkota berwarna merah keunguan tersebut, seketika aroma tidak sedap akan menyeruak ke hidung.

Baca Juga:Kecewa Performa Tim, LA Mania Hiasi Stadion Surajaya dengan Poster Satire Sindir Persela

Yateno mengaku pertama kali mengetahui keberadaan bunga bangkai tersebut sekitar sepekan yang lalu. Tapi saat itu belum merekah seperti saat ini.

"Kalau nggak salah mulai mekar semingguan," kata Yateno mengutip dari TIMES Indonesia jaringan Suara.com, Rabu (6/10/2021).

Menurut Yeteno, tumbuhan yang tergolong suku talas-talasan tersebut baru pertama kali ditemui tumbuh di desanya.

"Baru kali ini. Saya tinggal di saini sudah sekitar 25 tahun, tapi ya baru kali ini ada (bunga bangkai)," katanya.

Sebelum muncul di Dusun Bandung, Desa Karangsambigalih, Kecamatan Sugio, akhir tahun lalu bunga bangkai juga tumbuh di Dusun Tarik, Desa Dradahblumbang, Kecamatan Kedungpring, Kabupaten Lamongan.

Baca Juga:Sebut Lamongan di Jawa Tengah, Ferdinand Hutahaean Auto Dibully Warganet

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini