3. Doa untuk Kedua Orang Tua yang Sedang Sakit
Melihat orang tua sakit tentunya sebagai anak merasakan kesedihan. Apalagi sakit yang diderita cukup parah dan menimbulkan kekhawatiran besar bagi anak-anak. Untuk memohon kesembuhan untuk orang tua berikut doanya.
Allahumma rabbannaasu adzhibil ba'sa wasy fihu, wa antas syaafi, laa syifaa-a illa syfaauka, syifaan laa yughaadiru saqaama
Artinya: "Ya Allah, Rabb manusia dan alam semesta, hilangkanlah kesusahan dan berikanlah dia kesembuhan, Engkau Dzat Yang Maha Menyembuhkan. Tidak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, kesembuhan yang tidak meninggalkan penyakit lain."
Baca Juga:Cara Membuat Paspor Anak Jika Tidak Didampingi Orang Tua
4. Doa Untuk Orang Tua yang Sudah Meninggal
Ketika salah satu atau kedua orang tua sudah dipanggil Yang Maha Kuasa. Maka yang bisa dilakukan anak yakni membacakan doa untuk keduanya. Berikut doa untuk kedua orang tua yang sudah meninggal.
Allahummaghfir lahu warhamhu wa'aafihi aa'fu 'anhu wa akrim nuzulahu wa wassi'madkhalahu, waghsilhu bil maa i watsalji walbarodi wa naqqihi minal khathaa ya kamaa yunaqqats tsawbul abyadhu minad danas
Wa abdilhu daaran khairan min daarihii wa ahlan khairan min ahlihii wa zawjan khiran min zawjihi, wa adkhilhul jannata wa a'idzhu min 'adzaabul qobri wa fitnatihi wa min 'adzaabin naar
Artinya: "Ya Allah, ampunilah dan rahmatilah, bebaskanlah, lepaskanlah kedua orang tuaku. Dan muliakanlah tempat tinggalnya, luaskanlah jalan masuknya, bersihkanlah kedua orang tuaku dengan air yang jernih dan sejuk, dan bersihkanlah kedua orang tuaku dari segala kesalahan seperti baju putih bersih dari kotoran.
Baca Juga:Adab dan Doa Minum Air Zamzam, Jangan Sembarangan Konsumsi!
Dan gantilah tempat tinggalnya dengan tempat tinggal yang lebih baik daripada yang ditinggalkannya, dan keluarga yang lebih baik, dari yang ditinggalkannya juga. Masukkanlah kedua orang tuaku ke surga, dan lindungilah dari siksanya kubur serta fitnahnya, dan siksa api neraka."