Kontroversi Permintaan Dorce, Begini Tata Cara Menguburkan Jenazah Ajaran Islam

Dorce lahir sebagai lelaki dan operasi kelamin menjadi perempuan. Alasan itu lah yang membuat Dorce ingin dimakamkan sebagai perempuan.

Pebriansyah Ariefana
Senin, 31 Januari 2022 | 14:59 WIB
Kontroversi Permintaan Dorce, Begini Tata Cara Menguburkan Jenazah Ajaran Islam
Fakta Curhatan Dorce Gamalama (YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo)

SuaraJatim.id - Berikut ini tata cara menguburkan jenazah. Saati ini lagi ramai keinginan Dorce Gamalama yang ingin dimakamkan sebagai perempuan.

Dorce lahir sebagai lelaki dan operasi kelamin menjadi perempuan. Alasan itu lah yang membuat Dorce ingin dimakamkan sebagai perempuan.

Hanya saja belum lama ini Ketua MUI Muhammad Cholil Nafis mengatakan keinginan itu tidak bisa terwujud.

Sebab dalam Islam, manusia dimakamkan sesuai dengan fitrahnya. Dorce lahir sebagai lelaki, maka dimakamkan sebagai lelaki jika meninggal.

Baca Juga:Waketum MUI Ingin Buzzer Diberantas: Di Negara Ini Banyak yang Menuding 'Anda Anti Pancasila!'

"Jenazah transgender itu diurus sebagaimana jenis kelamin awal dan asalnya ya. Jadi mengubah kelamin itu tidak diakui dalam Islam sehingga ia hukumnya tetap seperti jenis kelamin pertama," kata Cholil Nafis dalam Twitternya, @cholilnafis.

Berikut ini tata cara menguburkan jenzah dalam agama Islam:

1. Disunnahkan membawa jenazah dengan tarbi’ (dibawa empat orang laki-laki). Pejalan kaki boleh berada di depan atau di belakangnya. Sedangkan pengendara sebaiknya berada di belakang

2. Kuburan harus digali dalam, luas dan bagus Pada bagian kanan jenazah yang mengarah kiblat dibuat lahat (galian di pojok kanan bawah memanjang dari bagian kepala ke kaki). Lahd lebih baik daripada syaq (galian yang sama namun letaknya ditengah bukan di pojok kanan)

3. Arah masuk jenazah sebaiknya dari arah kaki kemudian terus maju ke arah kepalanya.

Baca Juga:Wasiat Dorce Gamalama Ingin Dimakamkan sebagai Perempuan, MUI Buka Suara

4. Membaca Doa saat Memasukkan Jenazah ke Liang Lahat

Bismillaah wa ‘alaa millati rasuulillaah.

Artinya, “Dengan nama Allah dan atas agama rasul-Nya.”

5. Jenazah diletakkan miring ke kanan menghadap kiblat dan menyandarkan tubuh sebelah kiri ke dinding kubur.

6. Dianjurkan untuk menaruh tanah di bawah pipi jenazah sebelah kanan.

7. Melepas simpul tali pengikat kain kafan.

8. Mengumandangkan Adzan

Demikian tata cara menguburkan jenazah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini