Salut! Tukang Tambal Ban Ini Masih Pakai Pompa Sepeda, Warganet: Dia Pekerja Keras Bung

Sebuah video yang memperlihatkan seorang bapak-bapak tukang tambal ban viral di media sosial dan sukses membuat warganet salut.

Muhammad Taufiq
Sabtu, 12 Februari 2022 | 15:15 WIB
Salut! Tukang Tambal Ban Ini Masih Pakai Pompa Sepeda, Warganet: Dia Pekerja Keras Bung
Bapak-bapak tambal ban [Foto: Tangkapan layar TikTok]

SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang bapak-bapak tukang tambal ban viral di media sosial dan sukses membuat warganet salut.

Hal itu lantaran bapak-bapak tambal ban tersebut menggunakan pompa sepeda untuk memompa ban motor. Video tersebut pertama kali dibagikan oleh akun TikTok @tiska_19.

Dilihat dari keterangan dalam video, diketahui pemilik akun mengalami ban bocor saat akan berangkat bekerja.

Dia kemudian melihat sebuah sepeda pancal terparkir di pinggir jalan. Rupanya sepeda itu milik tukang tambal ban.

Baca Juga:Seorang Wanita Terekam CCTV Gondol Laptop di Sebuah Konter Saat Pemiliknya Sedang Salat Jumat

"tadi pagi, aku ke kantor bawa mmotor, langsung bawa aja gak cek kondisi motornya dulu, ternyata ban depannya bocor," tulisnya dalam keterangan di video.

"aku liat, ada sepeda di pinggir jalan gitu, gak ada mesin apapun, dan ternyata itu tambal ban," lanjutnya.

Yang membuat dia kaget, rupanya tukang tambal ban tersebut menggunakan pompa sepeda untuk memompa ban motor.

Pria yang mengenakan kacamata itu terlihat dengan sekuat tenaga memompa ban motor dengan pompa sepeda. Dia tampak cekatan saat menambal ban si pemilik akun.

Ia pun mengaku salut dengan kegigihan tukang tambal ban tersebut.

Baca Juga:Ada Ular di Pesawat, Maskapai Penerbangan di Malaysia Terpaksa Lakukan Pendaratan Darurat

"salut banget sama bapak ini, dan sangat membantu aku pagi ini karena aku bisa bawa motor dengan nyaman lagi ke kantor. Terimakasih banyak ya pak semoga sehat selalu dan selalu diberikan rejeki yang tak disangka-sangka dari Allah SWT. Amiin," tutupnya.

Unggahan tersebut pun sukses mencuri perhatian warganet. Tak sedikit yang salut dengan tukang tambal ban tersebut.

"gila sih ini keren banget, di saat yang lain nambal tinggal nunggu di ruko masing-masing si bapak harus capek dobel antara mengayuh sepeda dan memompa ban salut," ujar satria***

"lihat tangan bapaknya, dia seorang pekerja keras bung," kata luth***

"kompaan gitu capek banget asli, semoga sehat selalu bapaknya," ucap sefri***

"saya yang muda merasa malu, sebab bapak rela seadanya demi nafkahi keluarga di rumah, sedangkan kita yang cukup sehat suka kufur nikmat. semoga rezekinya lancar pak," ujar fake***

"sehat sehat pak, semoga lancar terus rezekinya," ucap iin***

"up, semoga bapaknya banyak yang perhatikan bisa dibantu fasilitasi alat-alat untuk perbaiki motor," kata desi***

"semangat pak sehat selalu," ucap daeng***

"semoga ada yang beliin bapaknya tabung yang warna oranye oranye itu," ujar ephe***

Kontributor : Fisca Tanjung

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini