SuaraJatim.id - Pelatih Persebaya Aji Santoso akan menurunkan seluruh pemain asingnya melawan Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Senin (20/6/2022).
Aji mengatakan, para pemain asingnya telah cukup beradaptasi dan bisa diturunkan sebagai starter. Mereka adalah Sho Yamamoto, Higor Vidal dan Silvio Junior.
“Pemain asing akan saya turunkan dari awal, karena mereka sudah beradaptasi dengan permainan pertama dan kedua,” ujarnya mengutip dari Beritajatim.com, Minggu (19/6/2022).
Ia melanjutkan, semua pemain yang dibawa ke Bandung harus mendapatkan menit bermain di laga pramusim. Tujuannya, supaya mental pemain terbentuk sebelum Liga 1 musim kompetisi 2022/2023 resmi bergulir.
“Saya menginginkan semua pemain paling tidak, bisa merasakan atmosfer kompetisi pada pertandingan,” pungkasnya.
Jika ingin lolos ke fase selanjutnya di Piala Presiden 2022, Persebaya Surabaya harus mengalahkan Bali United di pertandingan penyisihan terakhir. Untuk itu, tim besutan Aji Santlso ini bertekad mengalahkan Bali United FC pada pertandingan terakhir Grup C Piala Presiden 2022, Senin (20/6/2022) di Stadion GBLA Bandung.
Oleh sebab itulah, pelatih Persebaya Aji Santoso bertekad menurunkan empat pemain asingnya sejak menit awal, barulah tiga pemain yang baru pulang dari timnas Indonesia dimaksimalkan.
Hal ini bukan tanpa alasan, Persebaya berusaha keras untuk raih kemenangan untuk menjaga asa lolos ke babak berikutnya. Meski nasib tim kebanggaan arek-arek Suroboyo ini juga bergantung pada pertandingan Persib Bandung melawan Bhayangkara FC.
Baca Juga:Persib Bandung Buka Suara Soal Dua Bobotoh Meninggal Dunia Saat Laga Melawan Persebaya Surabaya