Viral Video Sejumlah Ukhti Trekking di Air Terjun Tumpak Sewu Pakai Gamis

Sebuah video yang memperlihatkan sejumlah wanita tengah menyusuri tebing batu di kawasan Air Terjun Tumpak Sewu atau Coban Sewu Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo.

Muhammad Taufiq
Jum'at, 17 Maret 2023 | 16:48 WIB
Viral Video Sejumlah Ukhti Trekking di Air Terjun Tumpak Sewu Pakai Gamis
Video ukhti-ukhti traking [Foto: Tangkapan layar Instagram]

SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan sejumlah wanita tengah menyusuri tebing batu di kawasan Air Terjun Tumpak Sewu atau Coban Sewu Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, beredar di media sosial.

Yang menarik perhatian, para cewek tersebut tak memakai pakaian trekking yang seharusnya. Mereka justru memakai gamis. Video itu dibagikan oleh akun instagram @aboutjawatimur.

Dalam video berdurasi singkat itu terlihat sejumlah wanita sedang menuruni bukit bebatuan dengan menggunakan tali.

Kanan kiri mereka tampak aliran air terjun yang cukup deras.

Baca Juga:CEK FAKTA: Innalillahi, Aliando Syarief Meninggal Dunia Gegara Terserang Penyakit Misterius, Benarkah?

Dua wanita yang masing-masing mengenakan baju gamis warna biru dan krem  tampak berusaha menuruni bebatuan yang licin itu.

Bahkan, seorang wanita yang mengenakan gamis krem tampak hampir terpeleset.

Seperti diketahui, medan untuk menuju Air Terjun Tumpak Sewu sendiri cukup menantang, dari melalui anak-anak tangga, melintasi tebing batu dengan bantuan tali, hingga melewati sungai.

Wisatawan pun harus mengenakan perlengkapan trekking yang lengkap seperti pakaian hingga sepatu atau sandal gunung.

Sejumlah warganet pun menilai jika kedua wanita tersebut salah memakai kostum.

Baca Juga:Diselingkuhi, Pria Ini Balas Dendam dengan Menikahi Istri Selingkuhan Istrinya: Tukar Pasangan?

"Menyesuaikan outfit juga perlu ya ges ya. Kalau tempatnya kayak gini gak rekomen banget pakai gamis," ujar t.tay***

"Kalau mau ke tempat wisata sesuaikan juga outfitnya biar gak nyusahin diri sendiri," kata agus***

"Mungkin mbaknya belum tahu medan jalannya ke tumpak sewu, disarankan bagi yang mau ke tempat wisata, sebaiknya cari-cari info terlebih dahulu, biar kita sedikit tahu kondisi di wisata. Jangan sampai kita jadi pesulap dadakan di lokasi," kata didk***

"Sesuaikan dong outfit sama tempat yang mau dituju, masa ke tempat begitu pakai gamis, sekalian aja pakai high heels kalau gitu," komen rama***

Kontributor : Fisca Tanjung

News

Terkini

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi enggan berkomentar banyak terkait keputusan Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) yang membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

News | 07:27 WIB

Federasi sepak bola dunia (FIFA) memutuskan mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Dengan demikian, misi Ketum PSSI Erick Thohir gagal.

News | 22:42 WIB

Ratusan orang tewas di Tepi Barat dan Jalur Gaza Palestina sepanjang Tahun 2022. Ada yang menyebut jumlah korban tewasnya 150 orang, namun yang lain mengungkap data kematian t

News | 10:12 WIB

Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) telah menginstruksikan Ketua Umum PSSI Erick Thohir agar menemui FIFA untuk membicarakan atau menegosiasikan nasib Piala Dunia U20 di Indonesia

News | 09:47 WIB

Grup-grup media sosial warga Sidoarjo sedang berisik-berisiknya akhir-akhir ini. Banyak peristiwa terjadi. Mulai dari bahasan politik sampai kriminal.

News | 09:30 WIB

Berikut ini jadwal sholat dan buka puasa untuk wilayah Kota Surabaya dan sekitarnya, Rabu 29 Maret 2023.

News | 08:53 WIB

Jadwal sholat Surabaya dan jadwal imsak Surabaya, Rabu 29 April 2023.

News | 20:03 WIB

Jelang tandang ke Semarang, Persebaya Surabaya menargetkan 3 poin. Meskipun begitu, tentunya tim PSIS Semarang juga tak akan mudah untuk dikalahkan.

News | 19:06 WIB

Menampilkan Mitsubishi XFC Concept di roadshow, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sepertinya memberikan kejutan pada masyarakat Jawa Timur, khususnya Su

News | 15:00 WIB

Pencurian sepeda motor kembali terjadi di Kota Surabaya. Kali ini korbannya ASN Dinas Kominfo pemkot setempat.

News | 14:37 WIB

Surabaya menjadi salah satu target penting dalam pengenalan Mobil Konsep yang dibawa oleh Mitsubishi Motors, yakni XFC Concept yang diyakini mempunyai desain futuristik.

News | 14:30 WIB

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengingatkan kepada seluruh pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tidak menggelar acara buka puasa bersama yang sifatnya berlebihan.

News | 10:12 WIB

Puasa Ramadhan hukumnya wajib bagi setiap muslim yang sudah baligh. Umat muslim akan berlomba-lomba mendapatkan pahala.

News | 10:05 WIB

Kepolisian sudah membekuk pengedar bubuk bahan pembuatan petasan yang terkait dengan ledakan dahsyat di Blitar Jawa Timur hingga menyebabkan 4 orang meninggal dunia.

News | 09:51 WIB

Sejak kemarin gaduh video seorang pria bagi-bagi amplop merah berlogo PDIP dan bergambar Said Abdullah, politisi partai Banteng, kepada jamaah sebuah masjid di Sumenep Madura.

News | 09:20 WIB
Tampilkan lebih banyak