SuaraJatim.id - Kabar kurang sedap didapatkan Persebaya jelang laga melawan Persikabo 1973. Empat pemain dilaporkan abesen latihan.
Keempat pemain tersebut, yakni Zee Valente, Nuri Fasa, M Hidayat, dan Reva Adi.
Pelatih Persebaya Aji Santoso mengatakan, Zee Valente dan Hidayat dipastikan tidak bisa diturunkan di pertandingan melawan Pesikabo 1973 akhir pekan nanti.
Dia mengatakan Zee membutuhkan waktu untuk pemulihan cedera yang dideritanya. Sementara itu, M. Hidayat mengalami cedera saat pemanasan jelang laga melawan Persija Jakarta.
Baca Juga:Cerita Unik Dibalik Selebrasi Ryo Matsumura dan Firza Andika Usai Bobol Gawang Persebaya
Dua pemain yang disebutkan lainnya, yakni Nuri Fasa mengalami lecet kaki dan Reva Adi demam.
Aji Santoso akan melakukan rotasi pada laga pekan ke-6 melawan Persikabo 1973.
“Saya akan melakukan rotasi karena pemain banyak yang cidera jadi di latihan perdana tadi saya menyiapkan pemain,” ujar Aji dikutip dari Beritjatim.com--jaringan Suara.com, Selasa (1/8/2023).
Juru taktik asal Malang tersebut mengaku telah menginstruksikan kepada para pemainnya untuk selalu siap.
“Saya sudah sampaikan ke pemain dan tekankan kepada mereka siap tidak siap ya harus siap untuk diturunkan apalagi saat ini banyak pemain yang cedera,” ungkapnya.
Persebaya dijadwalkan menghadapi Pesikabo 1973 pada Sabtu (5/8/2023). Song Iu-yong yang sebelumnya sempat cedera sudah mengikuti latihan.
Baca Juga:Persija Pecundangi Persebaya, Witan Sulaeman Pede Tantang PSS
Pun demikian, Song Iu-yong masih diragukan tampil pada laga melawan Periskabo 1973.
“Song sudah mulai membaik tapi tetap saya akan lihat bagaimana kondisinya diturunkan atau tidak,” tutupnya.