SuaraJatim.id - Relawan Komite Independen Pemenangan (KIP) Prabowo di Ponorogo mendeklarasikan dukungan kepada pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Ketua KIP-Prabowo Ponorogo Suhendik mengeklaim, sebanyak 21 koordinator kecamatan (korcam) telah siap bergerak untuk memenangkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Dia optimistis Prabowo-Gibran bisa menang di Ponorogo. "Masyarakat Ponorogo dari berbagai latar belakang ini bersatu dan bergerak untuk Prabowo-Gibran Presiden-Wakil Presiden 2024," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima di Surabaya, Kamis (2/11/2023).
Sementara itu, Penasehat KIP-Prabowo, Fandi Utomo menyampaikan, relawan KIP berisikan masyarakat sipil dengan berbagai latar belakang yang ingin Prabowo-Gibran menang.
Fandi Utomo yakin Prabowo sangat peduli dengan masyarakat. Salah satu program yang dinilainya cukup bagus, yakni dana abadi kebudayaan.
Baca Juga:Bukan Hari Ini, Elite Gerindra Bicara Waktu Pengumuman Struktur TKN Prabowo-Gibran
"Dana abadi kebudayaan ini sangat penting dikarenakan kebudayaan ini tidak hanya menyangkut seni tari atau seni yang lain, tapi juga menyangkut sistem religi, sistem organisasi kemasyarakatan, sistem pengetahuan, bahasa, kesenian, mata pencaharian, dan sistem teknologi," katanya.
Ponorogo, kata Fandi Utomo, kental dengan budaya. Setiap desa memiliki dua grup kesenian reog.
Menurutnya, budaya-budaya seperti ini harus dilestarikan sebagai identitas bangsa Indonesia di mata dunia. Dirinya yakin, Indonesia bisa maju dengan ditopang strategi budaya yang kuat.
"Program Prabowo-Gibran akan melakukan Penyediaan dana abadi kebudayaan akan
menjamin pelestarian budaya secara berkelanjutan," katanya.
Baca Juga:Ke Mana Perginya Penyelesaian Kasus HAM dari Visi-Misi Prabowo-Gibran?