Resmi Dilepas Arema FC, Ichaka Diarra Pilih Tinggalkan Indonesia

Arema FC resmi mengumumkan melepas salah satu pemainnya, Ichaka Diarra.

Baehaqi Almutoif
Sabtu, 16 Desember 2023 | 15:36 WIB
Resmi Dilepas Arema FC, Ichaka Diarra Pilih Tinggalkan Indonesia
Pemain asal Mali, Ichaka Diarra saat bergabung dengan Arema FC. ANTARA/HO-MO Arema FC.

SuaraJatim.id - Arema FC resmi mengumumkan melepas salah satu pemainnya, Ichaka Diarra. Bek asal Mali tersebut tak lagi memperkuat Singo Edan.

"Setelah melakukan pembicaraan, akhirnya ada kesepakatan antara Arema FC dan Ichaka. Ichaka secara resmi sudah tidak lagi menjalin ikatan dengan Arema FC," kata General Manager Arema FC Muhammad Yusrinal Fitriandi dikutip dari Antara, Sabtu (16/12/2023).

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada sang pemain atas kontribusinya selama ini. Dia mendoakan yang terbaik untuk sang pemain.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Ichaka atas kontribusinya kepada Arema FC, kami berdoa semoga karirnya ke depan jauh lebih baik," katanya.

Baca Juga:Jelang Laga Madura United vs PSIS Semarang, Rivera Jadi Kiper

Nama Ichaka Diarra sudah tak lagi masuk skuad Arema FC sejak beberapa bulan lalu. Kedatangan Julian Guevara dan Gilbert Alvarez pada tengah musim Liga 1 2023/2024 membuat jumlah pemain asing terlalu banyak.

Pada akhir November, nama Ichaka Diarra tak lagi masuk dalam skuad Arema FC di laman PT LIB.

Ichaka Diara melalui laman Instagram pribadinya memberikan sinyal meninggalkan Indonesia. Sepertinya sang pemain akan melanjutkan karier di luar Indonesia.

"Saya senang menjadi bagian dari Keluarga hebat ini. Aku milikmu dan kamu milikku," tulisnya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada manajemen, staf pelatih, para pemain, dan suporter. "Sampai jumpa lagi AREMA. Sampai jumpa lagi Indonesia," tulis Ichaka Diarra.

Baca Juga:Persebaya dan Arema FC, Dua Rival Abadi yang Bernasib Sama

Sementara itu, Pelatih Arema FC Fernando Valente mengonfirmasi Ichaka Diarra kembali ke negaranya.

"Ichaka Diarra telah kembali ke negaranya setelah mencapai kesepakatan dengan manajemen Arema terkait kompensasi," kata Fernando Valente.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini