SuaraJatim.id - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kerobokan, Tonny Nainggolan membeberkan motif para narapidana yang kedapatan mengedarkan narkoba di dalam penjara. Menurutnya, ibadah salat biasanya menjadi kedok para para napi untuk mengelabui petugas saat mengedarkan narkoba di lapas.
Hal itu disampaikan Tonny terkait terungkapnya uang ratusan juta milik 10 narapidana Lapas Krobokan yang hendak dipindahkan ke Lapas Nusakambangan pada Selasa (26/3/2019). Dia menyebutkan 10 napi kasus narkoba itu dipindahkan karena mendapatkan hukuman pidana di atas 10 tahun penjara.
"Para tersangka ini selama di Lapas Kerobokan seringkali berpura pura. Salat dan ibadah rajin, tetapi itu hanya mau menutupi kejahatannya. Usaha untuk menekan peredaran narkoba di Bali terus kami maksimalkan. Selain itu kami juga berusaha untuk mencegah masuknya Narkoba ke dalam Lapas maupun pengendalian dari dalam Lapas,” timpal Kalapas.
Dari hasil penggeledahan menemukan sejumlah barang terlarang. Dikatakan bahwa selama ini pihaknya mensinyalir bahwa barang-barang tersebut ada di dalam Lapas, namun sulit tidak ditemukan.
“Tersangka ini pintar. Setiap kali dilakukan penggeledahan selalu tidak ditemukan. Akhirnya hari ini petugas berhasil menemukan sejumlah bukti. Mereka ini akan digiring ke Lapas Narkoba Bangli kurang lebih balasan tahanan, selanjutnya baru dilayar ke Nusakambangan,” kata Tonny.
Untuk diketahui, proses pemindahan terhadap 10 Narapidana (Napi) Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II A Kerobokan dari dalam blok dilakukan secara diam-diam.
Baca Juga: Dahsyat, Aprilia Luncurkan RSV4 X Edisi Terbatas!
Pengambilan tahanan dilakukan dengan ketat, yang berlangsung sekitar pukul 03.30 Wita. Dalam proses pemindahan napi itu, anggota yang diterjunkan mencapai 200 orang, tergabung dari Brimob Polda Bali, Polresta Denpasar, Polres Badung, Polsek Denbar dan Polsek Kuta Utara.
Sebelum masuk mengambil napi, anggota sebanyak ini sudah dipersiapkan jalur akses masuk pengambilan 10 orang napi. Jadi anggota yang masuk ke kamar atau blok adalah anggota Brimob di Back Up Tim CTOC. Saat dikeluarkan dari sel, anggota wajib melakukan penggeledah badan pelaku dan barang bawaan.
Jika ditemukan benda-benda, seperti sajam dan benda tumpul maka benda tersebut wajib ditinggalkan dan dijadikan barang bukti untuk dimusnahkan. Pihak Kepolisian pun mengikuti SOP dari Lapas, di mana anggota yang bersenjata dilarang masuk sampai ke blok tahanan. Hal ini bertujuan untuk tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.
“Takutnya ada napi yang nekat lalu membuat hal yang tidak diinginkan. Bukan takut tapi mengikuti prosedur,” kata Dansat Brimob Kombespol Yopi Indra Prasetia Sepang
Terkait pemindahan 10 napi itu, anggota yang bersenjata hanya bisa sampai di titik terakhir atau pintu gerbang terakhir. Gerbang masuk ke dalam ruang-ruang tahanan. Jika situasi genting barulah Kalapas berkoordinasi dengan Dansat dan juga Kapolresta agar memerintahkan anggota bersenjata ikut masuk ke dalam tahanan.
“Ada titik tertentu yang sudah disiapkan untuk anggota bersenjata,” tuturnya.
Jika proses pengambilan tahanan berjalan lancar maka setelah satu orang oknum napi dikawal keluar oleh tiga orang polisi, yakni dua tanpa senjata dan satu orang bersenjata lengkap, hal yang sama pun diterapkan dalam pergeseran dari Lapas Kerobokan ke Lapas Bangli. Termasuk dalam pelayaran pergeseran dari Bangli ke Jawa Tengah.
“Pergeseran ini bertujuan memberikan efek jera terhadap napi, pun bertujuan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan sebab lapas sudah over kapasitas. Paling utama, para napi ini merupakan bandar narkoba dalam lapas,” bebernya.
Tonny juga menyatakan ada 10 orang napi dibawa ke Jawa Tengah dan tidak menutup kemungkinan diduga akan ada pergerakan perlawanan sehingga Lapas Kerobokan memohon bantuan pengamanan dan pengawalan.
“Pengambilan warga binaan dilakukan olah personel Lapas bersama tim gabungan kepolisian. Anggota yang bersenjata hanya sampai ke batas atau area tertentu. Jika ada oknum napi yang melawan barulah anggota bersenjata diberikan aba-aba untuk masuk,” pungkas Tonny.
Berita Terkait
-
Sosok Robby Adriansyah, Petugas Lapas Tanjung Raja yang Dimutasi Usai Viralkan Napi Pesta Narkoba
-
Tak Cuma Mary Jane dari Filipina, Yusril Tengah Proses Pemindahan Napi Prancis dan Australia
-
Kronologi Sipir Dimutasi Usai Diduga Viralkan Napi yang Pesta Sabu
-
Viral! Video Petugas Lapas Bongkar Pesta Sabu dan Minta Perlindungan Prabowo
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang