SuaraJatim.id - Nuansa ketegangan politik jelang Pilpres 2019 cukup terasa di Jawa Timur. Untuk menurunkan tensi jelang pemilu, beberapa tokoh masyarakat menggelar acara Ngaji Kebangsaan bersama band Slank.
Mahfud MD, Ustaz Yusuf Mansur dan mantan Wakil Gubernur Jawa Timur Gus Ipul, menggagas Ngaji Kebangsaan bareng Slank, pada Minggu (7/4/2019) malam ini.
"Acara ini kami ibaratkan rest area kalau di jalan tol. Sebentar lagi pemilu, artinya hampir sampai tujuan. Kita istirahat dulu, menenangkan pikiran dulu," ujar Gus Ipul kepada awak media.
Menurut pria yang sudah pernah menjabat Wagub Jatim dua periode ini, acara ngaji bareng ini adalah tindak lanjut dari deklarasi Pilpres Ceria, yang juga ide dari tiga orang ini.
Baca Juga: Kampanye di Tangerang, Jokowi-Ma'ruf Lempar Kaos dari Atas Delman
"Pilpres adalah ajang demokrasi, yang lazim digelar tiap lima tahun. Hal itu seharusnya disikapi dengan antusias, namun tetap menjaga kondusifitas," ujarnya.
Untuk acara inti nanti malam adalah penampilan Slank. Namun sebelum penampilan band asal Jakarta ini, akan ada tausiyah dari Mahfud MD bersama Ustad Yusuf Mansur.
Untuk lokasi Ngaji Kebangsaan ini, akan digelar di lapangan Kodam V/Brawijaya, nanti malam.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Baca Juga: Jasad Rusak, Polisi Kesulitan Identifikasi Mayat Dalam Karung di Pandeglang
Berita Terkait
-
Idealisme Musisi Senior Dibandingkan Band Sukatani, Perbedaan Latar Belakang Bak Bumi dan Langit
-
Yudha Keling Soal Lagu Polisi yang Baik Hati Milik Slank: Lirik Dapat dari Mimpi
-
Beda Lirik Lagu Bayar Bayar Bayar vs Polisi yang Baik Hati: Karya Sukatani dan Slank Jadi Omongan
-
Riuh Kasus Band Sukatani, Lagu "Polisi yang Baik Hati" dari Slank Kini Ramai Dihujat Lagi
-
Daftar Musisi yang Berani Kritik Pemerintah Lewat Lagu, Iwan Fals hingga Sukatani
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kabar Terbaru Awak Kapal yang Terbakar di Perairan Lamongan: 2 Orang Meninggal
-
Buka Puasa Gratis dan Konser Musik? BRI Hadirkan Festival Ramadan Meriah di GBK!
-
Kronologi Kapal Tongkang Batu Bara Meledak di Lamongan, Suara Dentuman Bikin Warga Panik
-
Sidak Harga Jelang Lebaran di Surabaya, Pemkot Bongkar Fakta Minyak Goreng 'Tekenal'
-
Masjid Al Akbar dan Ampel Jadi Langganan Pengemis Musiman, 5 Orang Diamankan Satpol PP Surabaya