SuaraJatim.id - Puluhan kios dan los yang berada di blok I dan F, Pasar Lawang, Malang, Jawa Timur ludes terbakar, Rabu (17/4/2019) sekitar pukul 20.00 WIB. Si jago merah baru berhasil dijinakan petugas Pemadam Kebakaran pada Kamis (18/4/2019) pukul 04.30 WIB.
Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan Penanggulangan Kebakaran (PPK) Satpol PP Kabupaten Malang, Goly Karyanto mengatakan, sebanyak 17 unit Mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) dikerahkan untuk memadamkan kebakaran.
“Sebanyak 17 Damkar gabungan dari Kabupaten Malang, Kota Malang, Kota Batu, dan Pasuruan dikerahkan untuk memadamkan si jago merah,” kata Goly seperti diberitakan beritajatim.com - jaringan Suara.com, Kamis (18/4/2019).
Goly menerangkan, banyaknya pemilik kios dan los yang berusaha mengevakuasi barang dagangan mereka untuk mengurangi kerugian, membuat petugas susah memadamkan si jago merah.
Baca Juga: Beri Saran Padamkan Kebakaran Notre Dame, Donald Trump Dihujat
“Kios dan los di blok I dan F ini merupakan tempat pedagang pakaian, kesat dan garmen. Semua barang yang mudah terbakar ada di blok itu,” jelasnya.
Menurutnya, sumber api berasal dari salah satu kios di tengah pasar Lawang lantai satu ini. Setelah itu api meluas dan melebar yang mengakibatkan puluhan kios dan los ikut terbakar.
“Karena lokasi kios dan los yang berdekatan membuat api mudah meluas. Apalagi fentilasi udara didalam pasar kurang. Ini juga salah satu penyebab penghambat proses pemadaman,” jelasnya.
Ia menuturkan, api lama dipadamkan karena sejumlah hydrant tidak berfungsi di dalam pasar Lawang. Jika hydrant itu fungsi kata dia, kebakaran ini tidak mungkin melaus.
“Posisi hydrant sudah bagus dan strategis. Tapi banyak yang tidak fungsi,” pungkasnya.
Baca Juga: Berkeliaran di Pasar Lawang, Teroris Bom Bangil Ditembak
Akibat kejadian ini, kerugian para pedagang diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Pihak Damkar dan kepolisian hingga saat ini masih terus melakukan investigasi untuk mencari tahu penyebab kebakaran.
Berita Terkait
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
-
Aksi Para Relawan Padamkan Api di Redkar Competition
-
Mesin Pemadam Kebakaran Dihancurkan, Lima Anggota Pertahanan Sipil Gaza Ditahan Israel
-
Marc Marquez Disebut-sebut 'Ngamuk' ke Marshal Mandalika: Motor Rusak, Alat Pemadam Kebakaran Tak Mumpuni?
-
Pentingnya APAR Dalam Mobil, Begini Tips Penggunaannya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir