Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Jum'at, 26 April 2019 | 10:21 WIB
Makam Bidayah, salah satu anggota KPPS di Mojokerto, Jawa Timur yang meninggal akibat kelelahan menjalankan tugas. [Berita Jatim]

SuaraJatim.id - Akibat kelelahan dalam melaksanakan tugas selama Pemilu 2019, anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 008 Desa Bandarsari, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur meninggal dunia.

Anggota KPPS bernama Bidayah (40), meninggal di rumah sakit pada Selasa (23/4/2019) lalu karena dugaan kelelahan.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ngoro, Pujiono pada Jumat (26/4/2019) seperti dilansir Berita Jatim - jaringan Suara.com.

"Dugaan awal karena kelelahan. Kebetulan, proses itu (tahapan, red) semua dilalui sampai berakhir Kamis dini hari sekitar pukul 03.00 WIB," ungkapnya.

Baca Juga: Ratusan Petugas KPPS Meninggal, Pemilu 2019 Terindikasi Maladministrasi?

Pujianto menjelaskan korban mengikuti semua tahapan Pemilu yang cukup panjang dan melelahkan. Mulai dari pemungutan suara, rekapitulasi suara hingga pengiriman logistik kembali ke tingkat Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan PPK.

"Kesehatan dia (Bidayah) sempat drop. Dia mengeluh pusing dan demam, dia hanya istirahat di rumah namun kondisinya semakin menurun. Akhirnya pihak keluarga membawa ke RSUD Prof dr Soekandar Mojosari pada, Senin kemarin sekitar pukul 21.30 WIB," katanya.

Meski mendapatkan pertolongan medis, namun korban akihirnya meninggal pada Selasa (23/4/2019) sekira pukul 09.30 WIB. Bidayah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Bandarsari.

"Kami tidak tahu pasti sakit yang menjadi penyebab meninggalnya korban, kami masih mengonfirmasi untuk berkoordinasi dengan pihak keluarga. Yang saya tahu karena faktor kelelahan," tegasnya.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto, Ayuhannafiq membenarkan kabar meninggalnya satu anggota KPPS TPS 008 Desa Bandarsari, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto.

Baca Juga: Dilema Petugas KPPS: Kerja Tak Kenal Waktu, Honor Kecil Bayar Telat

"Untuk sakitnya, saya juga belum tahu," ujarnya.

Load More