SuaraJatim.id - Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 28 Kelurahan Rungkut Menanggal, Kecamatan Gununganyar, tidak mengurangi antusias pemilih. Dalam PSU yang dilaksanakan pada Sabtu (27/4/2019), hingga pukul 10.30 WIB, jumlah pemilih yang hadir sudah mencapai 150 orang.
Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS ini adalah 269 ditambah 9 Daftar Pemilih Khusus (DPK). Pada pemilu 17 April 2019 lalu, masyarakat yang datang menggunakan hak pilihnya 215.
"Tapi sekarang sampai saat ini (pukul 10.30 WIB), baru sekitar 150 pemilih," terang diungkapkan Ketua PPS Kelurahan Rungkut Menanggal Syamsul Anam di lokasi.
Jika dipersentasikan dengan jumlah kedatangan pemilih pada 17 April 2019 lalu, jumlah pemilih itu sudah mencapai 50 persen lebih.
"Sudah lebih dari separuh dibandingkan dengan pemilu 17 April 2019, dan ini masih ada waktu sampai jam pemilihan berakhir pukul 13.00 WIB," lanjutnya.
Dikatakan Syamsul Anam, pihaknya dan KPPS sudah berupaya semaksimal mungkin agar partisipasi pemilih tetap tinggi. Salah satunya dengan cara woro-woro dengan pengeras suara secara berkeliling.
Di sisi lain, Ketua KPU Surabaya Nur Syamsi menyatakan partisipasi pemilih ini tidak bisa diukur menurun. Alasannya, kata dia, coblosan ulang dilaksanakan pada jam kerja. Artinya, perusahaan tidak meliburkan karyawannya untuk PSU.
"Kalau pas 17 April kan sudah pasti karena diliburkan secara nasional. Nah kalau sekarang ada yang tetap masuk kerja," ujar Nur Syamsi.
Ia pun menyatakan pihaknya sudah bekerja keras agar partisipasi pemilih tetap tinggi. Salah satunya dengan mengirimkan undangan atau form C6 kepada pemilih setelah ada keputusan resmi tentang PSU.
Baca Juga: Klarifikasi Video Masturbasi, Richard Kyle : Itu Bukan Aku!
Kontributor : Achmad Ali
Berita Terkait
-
Ketua KPU Curhat Kerap Dicaci: Hati Kecil Menangis, Tak Usah Diperlihatkan
-
Politikus PAN: Pemilu 2019 Kuat-kuatan di Uang
-
Gelaran PSU di TPS 65 Jatijajar Depok Diawasi Langsung Bawaslu Jawa Barat
-
Kembali Makan Korban, Anggota KPPS Tangerang Meninggal
-
KPU Depok Gelar PSU di TPS 65 Kelurahan Jatijajar, Gara-Gara Ini
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Satu Keluarga Tertimbun Longsor di Trenggalek, 4 Meninggal Dunia
-
Malam Minggu Gak Bikin Kantong Kering, Ini Link DANA Kaget Buat Pacar Tersayang
-
Ngeri! Longsor 3 Kali Terjadi di Tulungagung, Akses Utama ke Trenggalek Tertutup
-
Cuma Modal Klik! Raih Cuan Rp 235 Ribu dari DANA Kaget, Ini Linknya
-
Keracunan Susu di Surabaya: 6 Siswa SD Dilarikan ke Puskesmas!