SuaraJatim.id - Calon Presiden petahana Joko Widodo atau Jokowi menang telak atas lawan politiknya di pemilu 2019, Prabowo Subianto dalam penghitungan suara di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, Senin (29/4/2019). Jokowi yang berpasangan dengan Ma'ruf Amin meraup suara 351.868 suara, sedangkan Prabowo - Sandiaga Uno hanya mencapai 105.036 suara.
"Hari ini fokus penghitungan suara pilpres. Besok giliran pileg (pemilihan legislatif)," kata Ketua KPU Tulungagung Suripto di Tulungagung, Senin (29/4/2019).
Kendati hasil perhitungan suara pilpres telah rampung, Suripto belum bersedia memberikan keterangan resmi kepada media dengan alasan proses rekapitulasi masih dilakukan hingga Selasa (30/4/2019) besok.
Keseluruhan hasil pelaksanaan pemilu 2019 di Kabupaten Trenggalek baru akan diumumkan kepada publik termasuk media setelah dilakukan rapat pleno terbuka hingga ditetapkannya hasil rekap pemilu tingkat kabupaten yang ditandatangani penyelenggara, Bawaslu, dan saksi-saksi.
Baca Juga: Selalu Terbayang Wajah Korban, Suami Pembunuh Istri Menyerah
"Suara tidak sah sebanyak 13.480 suara. Untuk rekapitulasi surat suara yang lain masih dalam proses, semoga saja bisa selesai sesuai jadwal yang ditetapkan," kata Suripto.
Plt Bupati Trenggalek Mochammad Nur Arifin yang turut hadir dan memberi sambutan berharap proses penghitungan lanjutan rekapitulasi suara tingkat kabupaten itu berjalan lancar.
Menurutnya, proses yang sama di tingkat desa dan kecamatan sudah dilakukan meski sempat muncul beberapa perselisihan.
"Semoga rekap tingkat kabupaten sekarang pun berjalan lancar meski tidak menutup kemungkinan ada yang protes dari saksi yang keberatan atas hasil rekap di tingkat PPS atau PPK," ujarnya.
"Oleh karenanya, untuk mengantisipasi hal itu semua hasil rekap tingkat kecamatan dibawa ke sini (tingkat kabupaten) agar jika ada perbedaan langsung dilakukan pengecekan," ujarnya. (Antara).
Berita Terkait
-
Minibus Masuk Jurang di Trenggalek, 3 Orang Luka-Luka
-
Inspirasi Polisi Trenggalek, Intip Pola Makan Sehat Menurunkan Berat Badan!
-
Jadwal Gus Iqdam Oktober 2024: Samarinda, Solo, Tenggalek, Kediri, Ponorogo Hingga Lamongan
-
Bapak-Anak Pengasuh Ponpes Cabuli Santri Di Trenggalek Dituntut 10 Dan 11 Tahun Penjara
-
Drama Kocak Suami Takut Istri di Trenggalek: Uang Habis Nyawer Biduan Lapor ke Polisi
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya