SuaraJatim.id - Bilik penjara tampaknya menjadi rumah kedua bagi Andri Supriyantno, residivis kasus pencurian sepeda motor. Pasalnya, pemuda berusia 32 tahun itu telah 12 kali keluar-masuk penjara terhitung kala dirinya masih anak-anak.
Kasubag Humas Polres Kabupaten Blitar Iptu M Burhanuddin mengatakan Andri alias Keceng alias Bejo alias Piteng dua kali masuk penjara anak (LPKA) karena terlibat kasus pencurian ketika Andri masih di bawah umur.
"Umur berapa persisnya dia waktu pertama masuk penjara anak, tersangka sendiri mengaku sudah lupa," ujar Burhan, Selasa (7/5/2019).
Burhan mengatakan kali ini Andri ditangkap polisi atas kasus pencurian sepeda motor Yamaha Vega Nopol AG-6647-KT di Desa Tegalrejo, Kecamatan Selopuro, dua pekan lalu.
Burhan mengatakan Andri diketahui sudah 12 kali masuk bui. Dua di antaranya waktu Andri masih di bawah umur dan dibina di LPKA Blitar. Sepuluh kali berikutnya dia tinggal di penjara dewasa, LP Kelas 2B Blitar.
Berdasarkan informasi yang dirangkum polisi, Andri mencuri sepeda motor milik korban bernama Imam Ghazali. Aksi pencurian itu terjadi saat korban sedang melaksanakan salat Isya berjamaah di sebuah masjid. Waktu itu, sepeda motor korban diparkir di teras rumahnya.
Beruntung bagi Imam, pada 5 Mei lalu warga Desa Kendalrejo menemukan sepeda motor Imam ditinggalkan begitu oleh pelaku di suatu tempat di Desa Kendalrejo, Kecamatan Talun. Imam pun segera melaporkan ke Polsek Selopuro guna mengklaim sepeda motornya yang telah ditemukan.
Berbekal laporan Imam, polisi melakukan penyelidikan dan berhasil mengetahui pelaku yang tidak lain adalah Andri.
"Reskrim Polsek Selopuro menangkap Andri alias Piteng di rumahnya di Desa Mronjo, kemarin (Senin, 6/5/2019)," ujar Burhan.
Baca Juga: Kapolri: People Power Gulingkan Pemerintah Sah Bisa Dipidana
Kontributor : Agus H
Berita Terkait
-
Rayakan Kemenangan Telak, Relawan Jokowi Gelar Panggung Rakyat di Blitar
-
Real Count KPU di Kampung Bung Karno: Jokowi Taklukan Prabowo
-
Tangan Memegang Kabel dan Gergaji, Pencuri di SPBU Tewas Tersetrum
-
Kepergok dengan Santainya Curi Motor Warga, Joko Babak Belur Dihajar Massa
-
Menyamar Jadi Pemulung, Ambon dan Pelor Bobol Klinik Gigi di Tebet
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!
-
Wisata Bisa Jadi Mesin Uang Baru untuk Daerah, DPRD Jatim Beri Tips Jitunya
-
Antisipasi PHK, DPRD Jatim Usulkan Pelatihan Kerja Digital untuk Gen Z dan Milenial
-
Uang Gratis untuk Belanja, DANA Kaget Edisi Darurat Hadir: Klaim Sebelum Terlambat
-
5 Fakta Kelam Tragedi Simpang Club Surabaya Menjelang Hari Pahlawan 10 November