SuaraJatim.id - Setelah menjadi saksi pernikahan anak Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) langsung meluncur ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Soetomo Surabaya untuk menjenguk Wali Kota Tri Risma Harini.
JK yang datang bersama dengan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak langsung masuk ke dalam ruangan tempat Risma dirawat di Gedung Bedah Pusat Terpadu RSUD Dokter Soetomo tanpa memberikan pernyataan kepada juru warta yang sudah menunggu pada Jumat (28/6/2019) sore.
Sementara itu, Direktur RSUD Soetomo Surabaya, dr Joni Wahyuhadi memberikan sedikit bocoran saat Risma berinteraksi dengan JK di ruang ICU.
"Tadi Bu Risma berkomunikasi dengan Pak Jusuf Kalla menggunakan tulisan," ujarnya pada awak media.
Baca Juga: Tim Dokter Sebut Wali Kota Risma Perlu Dirawat Minimal Satu Minggu
Joni mengemukakan dengan cara berkomunikasi tersebut, menunjukan kondisi Risma yang mulai membaik.
"Jadi sekarang sudah bisa kontak, nulis sendiri, sudah bisa komunikasi, jadi Alhamdulillah," imbuhnya.
Ia menambahkan, dalam kesempatan Risma mengucapkan terima kasih kepada JK yang sudah menyempatkan diri menjenguknya.
"Tadi nulis terimakasih atas kunjungan pak wapres, wagub, salam buat Ibu Gubernur Jawa Timur. Tatap muka tadi. Tetapi sebentar, karena kan masih di ICU, diisolasi," ungkapnya.
Sementara itu, JK juga membalasnya dengan menuliskan sesuatu kepada Risma.
Baca Juga: Gubernur Minta RS Dr Soetomo Beri Pelayanan Terbaik Untuk Wali Kota Risma
"Menyampaikan doa supaya cepat sembuh dan beraktivitas kembali," pungkasnya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak