SuaraJatim.id - Nasib manusia memang tidak bisa ditebak, akan tetapi manusia hanya ditugaskan agar berusaha sekuat tenaga. Siapa sangka seorang yang berprofesi sebagai petugas kebersihan di lingkungan pemerintah kabupaten dan penjual cilok di pinggir jalan bisa menunaikan rukun islam yang kelima, yakni haji.
Harsono, mengaku keinginan untuk menunaikan ibadah haji tersebut sudah tertanam sejak tahun 1990, yang pada waktu itu masih berprofesi sebagai petugas kebersihan.
Hingga kemudian pada tahun berikutnya, Harsono juga merangkap pekerjaan sebagai tukang becak. Dan akhirnya berlabuh pada dua bidang pekerjaan, yakni sebagai pasukan kuning pemkab dan penjual cilok.
"Kalau saya nabung itu mulai tahun 90-an. Karena waktu itu sudah ada kemauan untuk naik haji. Kadang Rp 15 ribu, Rp 20 ribu , Rp 30 ribu per hari, enggak tentu nabungnya. Alhamdulillah pada tahun 2011 sudah dapat kursi. Dan akhirnya tahun 2019 ini sudah bisa berangkat. Berangkat sama istri," kata Harsono saat ditemui di rumahnya, Jalan Danau Toba Nomor 71, Jember, Jawa Timur, Kamis (11/7/2019).
Baca Juga: Kisah Nenek Maryani: Naik Haji karena Barang Rongsokan
Ia juga menambahkan, tabungannya itu berasal dari semua pekerjaan yang ia tekuni sejak tahun 1990. Oleh sebab itu, ia tak henti-hentinya mengucapkan kalimat syukur kepada sang pencipta. Karena perjuangannya untuk sampai pada titik ini, tidaklah mudah.
"Untuk masyarakat yang masih sehat dan kemampuan untuk mengais rezeki, jangan lupa sisihkan untuk naik haji. Karena haji itu sesuatu kemuliaan. Yakin, asalkan ada kemauan yang kuat. Insyallah bisa tercapai," kata dia.
Untuk diketahui, ternyata dari hasil dua pekerjaan yang dijalaninya tersebut, Harsono pelan-pelan menginvestasikan hartanya dengan membeli 2 apartemen, 2 Ha tanah, dan membuat 35 kamar kos-kosan. Dan kini harsono mempunyai lebih dari 3 rumah.
Kontributor : Agung Kurniawan
Baca Juga: Kumpulkan Uang Sejak 2004, Penarik Becak Ini Bisa Ajak Istri Naik Haji
Berita Terkait
-
Ivar Jenner Dapat Suntikan Semangat, Rombongan Keluarga Besar dari Jember Datang ke Stadion GBK
-
Stasiun Balung, Jejak Warisan Kolonial yang Pernah Ramai Kini Terbengkalai
-
Mengenal Pegon, Kendaraan Tradisional Mirip Pedati yang Ada di Ambulu Jember
-
Warga Jember Heboh Isu Tuyul Merajalela, Ulama Bilang Begini
-
Warga Jember Salahkan Tuyul Imbas Sering Kehilangan Uang, Camat Khawatir Disusupi Kepentingan Politik
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Hotman Paris Turun Tangan, Siap Bantu Ibu Siswa SMA yang Disuruh Menggonggong
-
Duh! Oknum Polisi di Kediri Kedapatan Nyabu, Begini Nasibnya Kini
-
Tragedi Berdarah di Surabaya: Ibu dan Anak Tewas Mengenaskan, Diduga Dibunuh
-
Komisi B DPRD Jatim Harap Penyerapan Susu Sapi Peternak Lokal Bisa Lebih Besar
-
Mampir ke Wisata Trawas Mojokerto, Risma Sempat Bikin Heboh