SuaraJatim.id - Insiden kebakaran hebat menggegerkan warga yang bermukim di Jalan Hasanudin No 35A RT 02/RW 05, Desa Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur, Selasa (23/7/2019) malam sekitar pukul 21.30 WIB.
Dalam peristiwa kebakaran itu, si jago merah tidak hanya memusnahkan rumah beserta isinya, namun juga mengakibatkan empat bocah meninggal dunia.
Para korban diidentifikasi bernama Rahma Ramadhani (10), Na’illah Fathinah Sholihah (9), Anisa Dzahro (7) dan Naufal Nasrulloh (6).
Rumah yang terbakar tersebut adalah rumah yang dikontrak pasangan suami istri Abdullah (34) dan istrinya Herlina (35). Pasutri itu diketahui berasal dari Jalan Tirto Taruno RT 03/RW 07, Landungsari, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang.
Baca Juga: Tiga Titik Penyebab Kebakaran Gunung Panderman Teridentifikasi
Pasangan itu kontrak bersama enam anak mereka. Sementara dua anak korban lainnya lolos dari maut.
Dilansir dari laman Timesindonesia.co.id (jaringan Suara.com), keempat bocah korban kebakaran itu tengah tertidur. Tiga anak tidur di kamar depan, sementara satu lagi tidur di kamar belakang.
"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan kita, dugaannya karena lilin terjatuh di sekitar tempat tidur saat listrik PLN padam," kata Kapolsek Junrejo, AKP Supriyanto.
Proses pemadaman berakhir pukul 23.00 WIB. Sementara proses evakuasi jenazah baru dilakukan pukul 23.45 WIB, karena butuh waktu untuk petugas menemukan keempat jasad korban yang tertimbun reruntuhan.
Usai dievakuasi, keempat jenazah korban dibawa ke RSSA Malang. Rencananya keempat jenazah dimakamkan hari ini, Rabu (24/7/2019).
Baca Juga: Ini Jurus KLHK Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan
Akibat kebakaran itu, kerugian ditaksir mencapai Rp 150 juta. Sementara beberapa surat berharga berhasil diselamatkan.
Berita Terkait
-
6 Fakta Dokter di Malang Diduga Lecehkan Pasien, Kini Dinonaktifkan dari RS
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
Terkini
-
Rizki Sadig Kembali Pimpin PAN Jawa Timur
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris